Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Satu Potongan Tubuh Jenazah Korban Kebakaran Depo Pertamina Berhasil Teridentifikasi

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menyatakan bahwa potongan tubuh itu berhasil teridentifikasi bersamaan dengan tiga jenazah lain.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Satu Potongan Tubuh Jenazah Korban Kebakaran Depo Pertamina Berhasil Teridentifikasi
YouTube Kompas TV
Karo Penmas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan saat konferensi pers terkait kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, di Mabes Polri, Minggu (5/3/2023) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Satu potongan tubuh jenazah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang berhasil teridentifikasi pihak kepolisian. Jenazah itu menjadi korban terakhir yang berhasil identifikasi yang dilakukan oleh pihak kepolisian.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menyatakan bahwa potongan tubuh itu berhasil teridentifikasi bersamaan dengan tiga jenazah lainnya.

"Hari ini tim DVI telah berhasil mengidentifikasi kembali 3 jenazah dan satu body part tersebut," ujar Ramadhan di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (9/3/2023).

Dengan begitu, kata Ramadhan, seluruh kantong jenazah telah berhasil teridentifikasi oleh pihak kepolisian. Total, ada 15 jenazah yang menjadi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang.

"Sehingga dari 15 jenazah dan 1 body part sudah tuntas. Tim telah berhasil mengidentifikasi secara keseluruhan," jelasnya.

Baca juga: Kebakaran Depo Plumpang: 12 Jenazah Teridentifikasi, 32 Korban Masih Dirawat, 218 Jiwa Mengungsi

Adapun tiga jenazah yang terakhir teridentifikasi, sebagai berikut:

Berita Rekomendasi

Ali (67), Warga Kampung Tanah Merah, Jalan Mandiri IV Nomor 30 RT 01/RW 09, Rawa Badak Selatan, Koja Jakarta Utara

Yuliana Handayani, Warga Kampung Tanah Merah, Jalan Benda Melayu RT 06/RW 01, Rawa Badak Selatan, Koja Jakarta Utara

Riandika (11), Warga Kampung Tanah Merah, Jalan Mandiri VI Nomor 30 RT 12/RW 09, Rawa Badak Selatan, Koja Jakarta Utara

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas