Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ratusan Buruh Akhirnya Membubarkan Diri Usai Sempat Bertahan 2 Jam dari Batas Waktu yang Ditentukan

Ratusan buruh akhirnya memutuskan membubarkan diri dari lokasi aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR RI.

Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Ratusan Buruh Akhirnya Membubarkan Diri Usai Sempat Bertahan 2 Jam dari Batas Waktu yang Ditentukan
Tribunnews.com/Fahmi Ramadhan
Ratusan Buruh Akhirnya Membubarkan Diri Usai Sempat Bertahan Dua Jam dari Batas Waktu yang Ditentukan. 

Meski telah mendapat himbauan itu, para massa aksi terlihat masih bertahan di lokasi unjuk rasa, namun sebagian diantaranya memilih untuk membubarkan diri.

Baca juga: Lewati Batas Waktu Aksi, Polisi Beri Ingatkan Massa Buruh yang Bertahan di Depan Gedung DPR Bubar

Sebelumnya diberitakan, Sejumlah elemen buruh menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR RI, Jakarta Pusat menuntut dihentikannya pembahasan Perppu Nomo 2 tahun 2002 tentang Cipta Kerja, Selasa (14/3/2023).

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com di lokasi sekitar pukul 11.40 WIB, massa yang diperkirakan berjumlah ratusan itu telah berkumpul di area depan gedung DPR tepatnya di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat.

Berbagai ornamen seperti bendera serta spanduk tuntutan tak lupa mereka bawa dalam aksi unjuk rasa tersebut.

Terkait ornamen unjuk rasa itu, salah satunya terdapat spanduk berukuran cukup besar yang dipasangkan di pagar gedung DPR RI yang bertuliskan 'Cabut Perppu Tipu-Tipu'.

Ratusan massa buruh yang tergabung dari beberapa elemen itu memakai pakaian yang bervariasi.

Seperti massa dari Kasbi yang dimana massa buruh itu mengenakan kaos berwarna merah dilengkapi dengan tutup kepala berwarna kuning.

Berita Rekomendasi

Tak hanya Kasbi, di lokasi tersebut juga terdapat massa dari Serikat Petani dari berbagai daerah yang mengenakan topi caping ala petani dan juga membawa bendera.

Dalam aksi itu, sejumlah orator juga tampak bergantian menyampaikan orasinya dari atas mobil komando.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas