Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Syabda Perkasa Meninggal dalam Laka Maut, Polisi Sebut Alami Luka Parah, Diduga Sopir Mengantuk

Pebulutangkis Nasional Syabda Perkasa dikabarkan meninggal dunia akibat kecelakaan diduga karena sopir mengantuk, Syabda mengalami luka parah.

Penulis: Rifqah
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Syabda Perkasa Meninggal dalam Laka Maut, Polisi Sebut Alami Luka Parah, Diduga Sopir Mengantuk
(Via Twitter @INABadminton // Tangkap layar Twitter)
Syabda Perkasa trending di twitter. Atlet Bulu Tangkis tersebut menjadi korban tewas dalam kecelakaan maut di Tol Pemalang, Senin (20/3/2023). Pebulutangkis Nasional Syabda Perkasa dikabarkan meninggal dunia akibat kecelakaan diduga karena sopir mengantuk, Syabda mengalami luka parah. 

TRIBUNNEWS.COM - Pebulutangkis Nasional Syabda Perkasa Belawa (21) dikabarkan meninggal dunia akibat kecelakaan karena diduga sopir mengantuk.

Lantaran kecelakaan tersebut, Syabda mengalami luka parah dan dikabarkan meninggal dunia, Senin (20/3/2023).

Informasi itu disampaikan oleh Kasatlantas Polres Pemalang, AKP Achmad Riedwan Prevoost. Dikutip dari Tribunjateng.com.

Achmad juga mengatakan, bahwa selain Syabda, sang Ibu yakni Anik Sulistyowati meninggal dunia akibat kecelakaan tersebut.

Sedangkan ayah dan kakak Syabda dikabarkan selamat.

Semua korban kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Islam (RSI) Al-Ikhlas, Pemalang.

Baca juga: Fakta-fakta Syabda Perkasa Belawa Tewas Kecelakaan: Kondisi Terakhir hingga Kronologi

“Sedangkan satu orang korban lainnya dengan inisial SPB (Syabda) mengalami luka berat, dan tiga orang lainnya mengalami luka ringan, seluruhnya korban langsung kami evakuasi ke rumah sakit di Pemalang,” ujar Achmad.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya diketahui bahwa meninggalnya Syabda tersebut dikabarkan melalui media sosial Twitter PBSI.

"Innalillahi wa inna ilaihi roji'un."

"Keluarga besar PP PBSI mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya salah satu atlet muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa (21 tahun) dalam kecelakaan di tol Pemalang (Jawa Tengah), Senin (20/3) dini hari," tulis PBSI.

Kronologi Kejadian

Berawal dari mobil Toyota Camry Nopol B 1824 KBN melaju dari arah barat ke timur di lajur kiri dengan kecepatan di atas rata-rata.


“Kejadian berawal saat mobil yang dikendarai korban melaju dari arah barat ke timur dengan kecepatan tinggi,” kata Achmad.

“Saat ini kami masih melakukan penyelidikan, olah TKP dan memeriksa sejumlah saksi terkait insiden kecelakaan tersebut,” imbuhnya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas