Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo: Bangsa Kita Berada di Ambang Kebangkitan Ekonomi Terkuat di Dunia

Prabowo menambahkan bangsa Indonesia menghendaki ketenangan dan kesejukan. Dari hal itu, ekonomi negara bisa menjadi baik dan rakyat sejahtera.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Prabowo: Bangsa Kita Berada di Ambang Kebangkitan Ekonomi Terkuat di Dunia
Tribunnews.com/Igman Ibrahim
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto saat menghadiri acara dialog kebangsaan merajut persatuan dan kesatuan bangsa dalam kebhinekaan di Gedung Utaryo, Sespim Lemdiklat Polri, Lembang, Jawa Barat pada Jumat (16/6/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, LEMBANG - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menyebut bangsa Indonesia berada di ambang kebangkitan. Eks Danjen Kopassus itu menyatakan Indonesia bakal menjadi ekonomi salah satu terkuat di dunia.

"Bangsa kita berada di ambang kebangkitan. Ekonomi kita salah satu terkuat di dunia," kata Prabowo di Kabupaten Bandung Barat, Jumat (16/6/2023).

Baca juga: Bagikan Motor Untuk Babinsa, Menhan Prabowo Sebut Komando Teritorial Tulang Punggung Pertahanan

Selanjutnya, Prabowo memuji pemerintahan era Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang dinilai telah berhasil menjadi salah satu negara yang berhasil di dunia.

"Kita sekarang akan mengelola dan menjaga kekayaan kita dan untuk itu, kita butuh persatuan, kerukunan, ketenangan," ucapnya.

Baca juga: Pesan Prabowo di Sespim Polri: Saya Tahu Polisi Angkat Senjata Ikut Perang

Lebih lanjut, Prabowo menambahkan bangsa Indonesia menghendaki ketenangan dan kesejukan. Dari hal itu, ekonomi negara bisa menjadi baik dan rakyat sejahtera.

"Rakyat menghendaki ketenangan, kesejukan supaya ekonomi baik, supaya ada kemakmuran, dan ada kesejahteraan untuk seluruh rakyat indonesia," pungkasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas