VIDEO Momen Prabowo Diteriaki 'Presiden' Oleh Emak-emak Saat Datangi Koramil 0912/Lembang
Prabowo Subianto diteriaki 'presiden' saat mendatangi Koramil 0912/Lembang, Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/6/2023).
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, LEMBANG - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto diteriaki 'presiden' saat mendatangi Koramil 0912/Lembang, Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/6/2023).
Peneriak yang juga mayoritas emak-emak itu histeris ketika Prabowo hadir ke daerahnya.
Diketahui, Prabowo hadir ke Koramil 0912/Lembang untuk membagikan 25 motor kepada jajaran Bintara Pembina Desa (Babinsa).
Prabowo hadir dengan memakai seragam safari coklat.
Saat tiba di lokasi, sejumlah emak-emak yang turut hadir langsung meneriakkan 'Prabowo Presiden'.
Mereka terlihat kompak mengenakan baju oranye sembari berbaris rapi.
Mereka menyampaikan dukungannya agar Prabowo menjadi calon presiden (Capres) 2024 mendatang.
"Siapa presiden kita? Prabowo, siapa presiden kita? Prabowo," teriak mereka.
Di sisi lain, Prabowo mengatakan pembagian motor dilakukan untuk memperkuat komando teritorial, Korem, Kodim, Koramil, dan seluruh Babinsa sebagai tulang punggung pertahanan.
"Kita ingin perkuat karena pertahanan kita adalah pertahanan keamanan rakyat semesta, dan komando teritorial adalah tulang punggung pertahanan kita," jelasnya.
Lebih lanjut, Prabowo menambahkan pihaknya akan membagikan motor ke seluruh Indonesia secara bertahap. Sebab, motor dapat mempermudah Babinsa agar lebih dekat dengan rakyat.
"Motor kalo ga salah hari ini baru 25 tapi semuanya akan kita bagikan seluruh Indonesia. Kalau ga salah sekitar 80 ribu (motor), bertahap semuanya," tukasnya. (*)