Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Desmond Mahesa, Politikus Gerindra Meninggal Dunia, Mantan Aktivis 1998

Simak profil Desmond Mahesa, politikus Gerindra yang dikabarkan meninggal dunia, Sabtu (24/6/2023).

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Profil Desmond Mahesa, Politikus Gerindra Meninggal Dunia, Mantan Aktivis 1998
IG @desmondjunaidimahesa
Desmond Mahesa, Wakil Ketua Komisi III DPR RI (2019-2024). Simak profil Desmond Mahesa, politikus Gerindra yang dikabarkan meninggal dunia, Sabtu (24/6/2023). 

Ia juga pernah menjabat sebagai Ketua di YLBH Banjarmasin pada 1997-1998.

Setelahnya, ia berfokus di bidang hukum dengan menjadi Direktur di Kantor Hukum Des & Des pada 1998-2000 dan di Treads & Associate pada 2000-2004.

Masa kecil hingga dewasa Desmond Mahesa dihabiskan di tanah kelahirannya di Banjarmasin.

Ia bersekolah di SD Karya Masyarakat Banjarmasin dan lulus 1981.

Kemudian, Desmond melanjutkan sekolah menengah di SMPN 7 Banjarmasin dan SMAN 7 Banjarmasin.

Baca juga: Politisi Gerindra Desmond Tuding Megawati Banyak Bohongi Prabowo: Saya Lebih Percaya Jokowi

Lulus SMA, ia menempuh studi di Universitas Lambung Mangkurat (Unlam) Banjarmasin.

Di universitas tersebut, Desmond meraih gelar S1 Hukum.

BERITA REKOMENDASI

Ia melanjutkan studi magister di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum IBLAM Jakarta dan lulus tahun 2005.

Banyak Menulis Buku

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Desmond Junaidi Mahesa.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Desmond Junaidi Mahesa. (Tangkap Layar)

Sebagai seorang politisi, Desmond Mahesa banyak menuliskan buku-buku politik.

Setidaknya, ia sudah menulis lima buku sejak 2012, yaitu:

- Presiden Offside Kita Diam Atau Memakzulkan (2012);


- DPR Offside Otokritik Parlemen Indonesia (2013);

- Fungsi-Fungsi DPR RI Teks, Sejarah, dan Kritik (2019);

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas