Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Antonius Benny Susetyo Bicara Mencari Pemimpin yang Berjiwa Pancasila

Antonius Benny Susetyo menuturkan, nilai-nilai luhur Pancasila harus dijadikan dalam pengaplikasian setiap kebajikan guna kemajuan bangsa dan negara.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Antonius Benny Susetyo Bicara Mencari Pemimpin yang Berjiwa Pancasila
Fitri Wulandari/Tribunnews.com
Pakar komunikasi politik Antonius Benny Susetyo menuturkan, nilai-nilai luhur Pancasila harus dijadikan dalam pengaplikasian setiap kebajikan guna kemajuan bangsa dan negara. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pakar komunikasi politik Antonius Benny Susetyo menuturkan, nilai-nilai luhur Pancasila harus dijadikan dalam pengaplikasian setiap kebajikan guna kemajuan bangsa dan negara.

Pancasila, kata Benny bukan hanya sekadar hiasan belaka, melainkan harus dijadikan roh dalam tindak tanduk setiap orang.

"Kalau pemimpin memiliki roh Pancasila, dia akan mencintai rakyat dan memperhatikan kebijakan-kebijakan untuk rakyatnya", kata Benny, Selasa (27/6/2023).

Menurut Benny, yang juga seorang budayawan itu menyampaikan, selain harus berjiwa Pancasila, seorang pemimpin juga harus memiliki jiwa kerahiman agar bertindak welas asih, berkata dengan bijak, dan menjaga roh kesatuan bangsa.

Dia memambahkan, tantangan ke depan seorang pemimpin haruslah memiliki jiwa pelayan, mengacu pada nilai Pancasila yang membutuhkan pemimpin berjiwa kerahiman, berjiwa terbuka, dan pemimpin yang mau belajar dan selalu rendah hati.

Baca juga: Sambut Hari Lahir Pancasila, Kepala BPIP Resmikan Pembukaan Pancasila Virtual Expo 2023

"Kerahiman itu pula yang menuntun jiwa seorang yang kredibel dalam kasih dan yang bisa menunjukkan kasihnya kepada mereka yang miskin, tersisih, dan lemah," ucapnya.

BERITA TERKAIT

Sekretaris Dewan Nasional Setara Institute itu juga mengatakan, orientasi pemimpin berjiwa kerahiman itu meskipun tidak sempurna atau mendekati sempurna, yang terutama ialah pemimpin yang dekat dengan rakyatnya dan memiliki belas kasih serta yang terpenting juga adalah dia yang mau merangkul lawan politiknya dan membangun kebersamaan.

Harapan Butet untuk Pemimpin Bangsa

Benny juga menanggapi pantun seorang Budayaawan bermana Butet Kertaredjasa yang turut hadir dalam puncak perayaan Bulan Bung Karno di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Sabtu (24/6/2023).

"Catatan butet ini mungkin menarik untuk kita kaji secara mendasar, karena apa yang dikatakan Butet Kertaredjasa adalah dia menginginkan dalam demokrasi kepemimpinan ke depan itu jangan cari pemimpin yang transaksional, jangan cari pemimpin yang ada beban masa lalu, tapi carilah prmimpin yang berani untuk bekerja bersama rakyat," paparnya.

Baca juga: Megawati Geram Terhadap Orang yang Tak Mengakui Hari Lahir Pancasila: Jangan Hidup di Indonesia

Bagi Benny, pantun itu menunjukan bagaimana Butet membaca realitas politik terhadap apa yang akan dipilih oleh Jokowi.

"Butet meyakini, bahwa jagoannya yang berambut putih secara simbolik akan di endorse oleh Presiden Jokowi. Meskipun secara simbolik, Pak Jokowi tidak secara benderang meng-endorse salah satu calon siapa presiden itu", ujarnya.

Benny menilik, dalam bahasa gestur atau bahasa mimik, serta bahasa komunikasi bahwa Jokowi tidak bisa melepaskan diri dari ikatan partai yang membesarkannya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas