Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PKS Respons Pertemuan Anies dan Ganjar di Tanah Suci: Pertemuan yang Membuat Kesejukan

PKS respons dan syukuri pertemuan Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo di tanah suci karena membuat kesejukan.

Penulis: Ibriza Fasti Ifhami
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in PKS Respons Pertemuan Anies dan Ganjar di Tanah Suci: Pertemuan yang Membuat Kesejukan
Tangkap layar Tribun
Dua Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan bertemu di Saudi Arabia, disela menjalankan Ibadah Haji 2023. PKS respons dan syukuri pertemuan Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo di tanah suci karena membuat kesejukan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera merespons soal pertemuan Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, di tanah suci.

Mardani mengaku, mensyukuri pertemuan capres dari dua kubu berbeda itu.

Menurutnya, pertemuan capres dari Partai NasDem Anies Baswedan dan capres dari PDI Perjuangan Ganjar membuat kesejukan.

"Pertemuan yang disyukuri. Bagus pertemuan di antara pemimpin membuat kesejukan. Apalagi di tanah suci," kata Mardani, saat dihubungi Tribunnews.com, Rabu (28/6/2023).

Mardani kemudian mengatakan, Anies dan Ganjar merupakan figur yang bersikap dewasa sehingga, keduanya dapat memahami kompetisi Pemilu 2024 harus tetap menjaga persaudaraan.

"Keduanya figur dewasa pasti memahami bahwa kompetisi ini tetap menjaga persaudaraan sebangsa dan setanah air," ungkapnya.

Adapun kontestasi kedua capres ini, kata Mardani, berupa karya dan gagasan.

Berita Rekomendasi

"Ke depannya kontestasi karya dan gagasan dalam balutan persaudaraan sebangsa dan setanah air," kata Mardani.

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera merespons isu penjegalan terhadap Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dalam pemilihan presiden (pilpres) 2024.
Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera (Fersianus Waku)

Sementara itu, Mardani menegaskan, pertemuan Anies dan Ganjar saat keduanya melaksanakan ibadah haji itu tanpa direncanakan oleh Koalisi Persatuan untuk Perubahan (KPP) dan Koalisi PDIP.

"Tidak (direncanakan). Tapi mengalir saja," ucap Mardani Ali Sera.

Sebelumnya, bakal calon presiden (capres) PDIP Ganjar Pranowo bertemu dengan bakal capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan di Mina, Arab Saudi.

Adapun pertemuan tersebut diketahui dari sejumlah foto yang beredar di media sosial.

Di dalam foto tampak Anies bersama istrinya, Ferry Farhati, serta Ganjar dan istrinya Siti Atiqoh. Mereka tampak tersenyum bersama mengenakan pakaian bernuansa putih.

Mantan Ketua Umum PPP sekaligus menjabat sebagai Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas), Suharso Monoarfa turut berada dalam foto tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas