Lowongan Kerja Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Non ASN 2023, Ditujukan Lulusan S1
Simak lowongan kerja Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Non ASN 2023 yang dibutuhkan 2 posisi, adapun cara daftar lowongan ini.
Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Whiesa Daniswara
![Lowongan Kerja Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Non ASN 2023, Ditujukan Lulusan S1](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/lowongan-kemenko-perekonomian-2023-1.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - Simak lowongan kerja di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian) Non ASN 2023.
Lowongan Kemenko Perekonomian Non ASN ini ditujukan pada lulusan S1 dengan minimal IPK 3.00.
Adapun jadwal pendaftaran lowongan kerja Kemenko Perekonomian Non ASN dibuka hingga Selasa, 11 Juli 2023, melalui https://rekrutmentp.ekon.go.id/.
Sementara itu, ada beberapa tugas dari Kemenko Perekonomian ini, salah satunya adalah koordinasi dan sinkronisasi perumusan, penetapan, dan pelaksanaan kebijakan Kementerian/Lembaga yang terkait dengan isu di bidang perekonomian.
Baca juga: Lowongan Kerja PT PELNI 2023 Dibuka Sampai 16 Juli 2023, Berikut Cara Daftar dan Persyaratannya
Dihimpun dari Pengumuman Pengadaan Jasa Tenaga Pendukung Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Tahun Anggaran 2023 Gelombang IX, inilah syarat dan posisi dari lowongan kerja di Kemenko Perekonomian.
1. Tenaga Pendukung Teknis Bidang Hukum Kegiatan Koordinasi Percepatan Strategi Nasional Pengembangan Ekonomi Digital (1 Orang)
(Kode : G9-D4-01)
Kualifikasi:
- Pria/Wanita, usia min.20 tahun dan maks. 30 tahun;
- Pendidikan minimal S1 jurusan Ilmu Hukum dengan IPK minimal 3,00 (skala 4,00);
- Diutamakan memiliki pemahaman mengenai digital economy;
- Diutamakan memiliki pengalaman bekerja di pemerintahan;
- Mampu mengoperasikan seluruh program Microsoft Office;
- Memiliki motivasi dan semangat kerja yang baik;
- Mampu berbahasa inggris baik lisan maupun tulisan;
- Jujur, sopan, ulet dan disiplin;
- Mampu bekerja secara tim maupun individu.
2. Tenaga Pendukung Administrasi (3 orang)
(Kode : G9-D4-02)
Kualifikasi:
- Pria/Wanita, usia min.20 tahun dan maks.30 tahun;
- Pendidikan minimal Sarjana (S1) jurusan Akuntansi/Manajemen Keuangan dengan IPK minimal 3,00 (skala 4,00);
- Mampu mengoperasikan seluruh program Microsoft Office;
- Diutamakan memiliki pengalaman bekerja di pemerintahan;
- Memiliki motivasi dan semangat kerja yang baik;
- Mampu berbahasa inggris dengan baik (lisan maupun tulisan);
- Jujur, sopan, ulet dan disiplin;
- Mampu bekerja dengan target waktu;
Baca juga: PT PELNI Buka Lowongan Kerja untuk 14 Jabatan, Simak Syarat dan Cara Daftarnya
- Mampu bekerja sama dalam tim maupun bekerja secara mandiri.
Cara Daftar Lowongan Kerja Kemenko Perekonomian Non ASN 2023
- Buka laman https://rekrutmentp.ekon.go.id/;
- Pilih dan isi 'Pilihan Formasi Tenaga Pendukung';
Terdapat dua pilihan, yakni Tenaga Pendukung Teknis Bidang Hukum Kegiatan Koordinasi Percepatan Strategi Nasional Pengembangan Ekonomi Digital atau Tenaga Pendukung Administrasi.
- Lengkapi data diri;
Meliputi nama lengkap, NIK, tempat dan tanggal lahir, dan jenis kelamin.
- Kemudian, isi alamat pendaftar;
Isi secara lengkap dan teliti, serta pilih satu provinsi.
- Isi dengan lengkap No HP, Email, dan Pendidikan;
Pendidikan berisikan Jenjang dan Program Studi, Nama Universitas,serta pilihan Negeri atau Swasta.
- Selanjutnya pilihlah 'Jenis Berkas';
Terdapat pilihan Surat Keterangan Lulus (SKL) atau Ijazah.
- Lengkapi Nomor Ijazah/SKL, IPK, dan skor TOEFL;
- Tulislah pengalaman kerja;
Secara lengkap, nama instansi, jabatan, hingga lama bekerja.
- Unggahlah dokumen yang dipersyaratkan dan foto (jika diminta).
File dokumen diwajibkan format PDF dengan minimal 1 MB, untuk foto berukuran 300 kb dengan format PNG ataupun JPG.
(Tribunnews.com/Pondra)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.