Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIDEO Jajal LRT Jabodebek, Menhub Budi Karya Sebut Bakal Ada Pengujian Dua Tahap

Uji coba terbatas LRT Jabodebek ini bakal dilakukan dua tahap pelaksanaan.

Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meresmikan uji coba terbatas Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek di Stasiun Harjamukti, Depok Jawa Barat, Rabu (12/7/2023).

Uji coba terbatas LRT Jabodebek ini bakal dilakukan dua tahap pelaksanaan.

Tahap pertama pada 12 Juli hingga 26 Juli khusus untuk undangan kementerian lembaga, awak media dan komunitas.

Sedangkan pada 27 Juli hingga 15 Agustus ditujukan pada masyarakat yang sudah memenusi syarat dan pendaftaran melalui akun media sosial LRT Jabodebek.

Menhub Budi mengatakan, aspek keselamatan merupakan hal penting dalam bertransportasi. Sehingga nantinya uji coba dilakukan secara dua tahap.

"Makanya dalam sepekan ini secara khusus kita sebut uji coba terbatas."

"Karena kami meneruskan uji coba secara bertahap sehingga diharapkan tanggal 27 Juli itu sudah lebih matang dan ditingkatkan lebih baik. Itu tidak lain untuk melaksanakan kegiatan dengan nyaman," kata Budi.

BERITA REKOMENDASI

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo menambahkan, uji coba operasional terbatas kali ini akan dilakukan sebanyak 22 perjalanan setiap harinya.

"Dimulai pada hari ini 12 Juli sampai dengan 26 Juli 2023 akan dilakukan pengoperasian 22 perjalanan setiap hari."

"Melibatkan stakeholder untuk memastikan kesiapan sistem, aspek keamanan, dan aspek keselamatan," ujar Didiek.

Sedangkan pada tahap kedua, mulai tanggal 27 juli 2023 sampai dengan 15 Agustus 2023 akan dilakukan 434 perjalanan setiap hari.

"Masyarakat umum dapat mencoba dimana sebagai upaya untuk melakukan sosialisasi dan edukasi bagi calon penumpang serta uji coba sistem ticketing."


"Termasuk di dalamnya sistem pembayaran, integrasi antarmoda, aksesibilitas, fasilitas pelayanan, dan pengaturan parkir LRT Jabodebek," jelasnya.(Tribunnews.com/Nitis Hawaroh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas