Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIDEO EKSKLUSIF Takshow dan Penghargaan Inspirator dan Penggerak Cegah Stunting

Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri sebagai penerima penghargaan inspirator dan penggerak cegah stunting

Editor: Srihandriatmo Malau

Pada program penurunan angka stunting ini, Tribun Network bersama dengan BKKBN membuat tagline #cukupduatelur.

Program tersebut juga dilakukan secara bergotong royong demi menurunkan angka stunting sesuai target pemerintah menjadi 14 persen di tahun 2024 mendatang.

Dahlan juga menyambut baik Penghargaan Inspirator dan Penggerak Cegah Stunting yang dilakukan BKKBN dan Tribun Network.

Diharapkan nantinya acara tersebut bisa menjadi inspirasi semua pihak untuk bergotong royong dan bersama-sama melakukan pencegahan stunting serta target dari pemerintah menurunkan angka stunting bisa terpenuhi.

Tribun Network dan BKKBN sebelumnya juga mengadakan acara kick-off Semesta Mencegah Stunting dengan program #CukupDuaTelur Studio KompasTV Jakarta, Selasa(21/3/2023) lalu.

Saat itu, pencanangan dilakukan Kepala BKKBN, DR (HC) dr Hasto Wardoyo, Sp.OG (k) di Jakarta dan ada pertemuan serentak di kantor-kantor wilayah BKKBN seluruh Indonesia. Mereka menyaksikan acara secara dalam jaringan (virtual).

Hasto mengatakan penting menyiapkan kesehatan yang prima sebelum melangkah ke jenjang pernikahan.

Direktur Pemberitaan Tribun Network Febby Mahendra Putra (kiri) bersama Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo (tengah), Walikota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu (kedua kiri) dan Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Emi Nurjasmi (kedua kanan) serta Corporate Communications Director Kompas Gramedia Glory Oyong (kanan) selaku moderator pada acara Talk Show & Penghargaan Inspirator dan penggerak cegah stunting di Studi 1 Menara Kompas, Jakarta Pusat, Senin (17/7/2023). Tribun Network bersama Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional(BKKBN) menyelenggarakan Talk Show & Penghargaan Inspirator dan Penggerak Cegah Stunting. Sebagai informasi Tribun Network bersama BKKBN memberikan dua telur setiap hari selama 6 bulan untuk anak risiko stunting di usia 6 sampai 24 bulan. Tribunnews/Jeprima
Direktur Pemberitaan Tribun Network Febby Mahendra Putra (kiri) bersama Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo (tengah), Walikota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu (kedua kiri) dan Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Emi Nurjasmi (kedua kanan) serta Corporate Communications Director Kompas Gramedia Glory Oyong (kanan) selaku moderator pada acara Talk Show & Penghargaan Inspirator dan penggerak cegah stunting di Studi 1 Menara Kompas, Jakarta Pusat, Senin (17/7/2023). Tribun Network bersama Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional(BKKBN) menyelenggarakan Talk Show & Penghargaan Inspirator dan Penggerak Cegah Stunting. Sebagai informasi Tribun Network bersama BKKBN memberikan dua telur setiap hari selama 6 bulan untuk anak risiko stunting di usia 6 sampai 24 bulan. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)
BERITA REKOMENDASI

Ia mengkritik kebiasaan masyarakat yang memilih mengeluarkan biaya hingga puluhan juta untuk melakukan pre-wedding ketimbang memikirkan hal lain yang mendesak yakni prakonsepsi.

Ia juga menyarankan agar mengonsumsi protein hewani seperti ikan, telur dan daging untuk mencegah stunting pada balita.

Dalam program mendukung pengentasan stunting, BKKBN bekerja sama dengan Tribun Network untuk menggelar program 'Semesta Mencegah Stunting'.

Dalam agenda itu, digaungkan kampanye mengonsumsi Cukup Dua Telur. Telur dipilih menjadi sumber protein hewani yang paling mudah dibeli dan didapat karena harganya cukup terjangkau.

Kampanye Cukup Dua Telur disosialisasikan di seluruh daerah di Indonesia khususnya di wilayah yang dianggap angka stuntingnya masih tinggi.

"Pentingnya protein hewani dalam menu sehari-hari bisa dikenalkan kepada keluarga, anak, dan pasangan yang akan menikah, juga kepada stakeholder sebagai penyambung informasi ke masyarakat," ujar Hasto Wardoyo.(TIM TRIBUN)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas