Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Komitmen Bantu Rakyat, PAN Hadirkan Bantuan Bibit Unggul untuk Sektor Perkebunan

Alimin Abdullah mengatakan PAN berkomitmen penuh untuk mensejahterakan para petani kebun di daerah.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Komitmen Bantu Rakyat, PAN Hadirkan Bantuan Bibit Unggul untuk Sektor Perkebunan
TribunSolo.com/Asep Abdullah
Bendera PAN. Alimin Abdullah mengatakan PAN berkomitmen penuh untuk mensejahterakan para petani kebun di daerah. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) berkomitmen nyata untuk membantu rakyat.

Partai koalisi pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini memiliki slogan PAN yakni 'Bantu Rakyat' yang membuat kader terus proaktif dalam upaya membantu rakyat daerah.

Seperti halnya di Lampung Utara, PAN hadirkan bantuan bibit unggul untuk sektor perkebunan.

PAN melalui Anggota Komisi I DPR RI Fraksi PAN, Dapil Lampung II, Alimin Abdullah mengatakan PAN berkomitmen penuh untuk mensejahterakan para petani kebun di daerah.

"Bantuan ini menjadi salah satu penunjang bagi masyarakat dari sektor perkebunan, dimanfaatkan dan harus ditanam dikebunnya masing-masing serta di pekarangan rumah petani," kata Alimin, Senin (14/8/2023).

Baca juga: Pengamat Nilai Sikap Ganjar Merespons Langkah Golkar & PAN yang Dukung Prabowo Sudah Tepat

PAN menyerahkan bantuan berupa seribu batang bibit buah-buahan produktif antara lain Durian, Alpukat, dan Nangka Cempedak (Nangkadak). Diketahui, buah-buahan tersebut memiliki kandungan yang sangat baik untuk dikonsumsi oleh masyarakat.

Alimin memberitahu dalam memberikan bantuan tersebut PAN tidak hanya memberikan dampak positif kepada masyarakat. Tetapi juga ada dampak positif yang didapat untuk lingkungan sekitar.

Baca juga: Golkar dan PAN Dukung Prabowo, Jokowi: Saya Presiden Bukan Ketum Parpol

Berita Rekomendasi

PAN menyadari bahwa menjaga lingkungan merupakan hal yang sangat penting untuk kehidupan masyarakat.

Oleh karena itu, partai koalisi pemerintahan Presiden Jokowi ini terus memperhatikan apa yang menjadi kebutuhan bagi masyarakat maupun lingkungan.

"Bibit Pohon yang diserahkan setelah tumbuh nanti diharapkan dapat bermanfaat, seperti manfaat orologis yaitu akarnya dapat mencegah erosi dan pengkikisan tanah, manfaat hidrolgis untuk menyerap air hujan ke dalam tanah," kata Alimin.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas