Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Marsda TNI Jorry Soleman Koloay

Marsda TNI Jorry Soleman Koloay adalah Pati TNI AU yang menjabat sebagai Kepala Staf Komando Operasi Udara Nasional (Kaskoopsudnas).

Penulis: Rakli Almughni
zoom-in Marsda TNI Jorry Soleman Koloay
Dok. Koops Udara Nasional
Marsda TNI Jorry Soleman Koloay dan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo 

TRIBUNNEWS.COM - Marsekal Muda atau Marsda TNI Jorry Soleman Koloay adalah seorang perwira tinggi (Pati) di dalam TNI Angkatan Udara (AU).

Di TNI AU, Marsda Jorry diamanahka untuk mengemban jabatan sebagai Kepala Staf Komando Operasi Udara Nasional (Kaskoopsudnas).

Jenderal bintang dua ini sudah menduduki posisi sebagai Kaskoopsudnas sejak 4 November 2022.

Sepanjang kariernya, Marsda Jorry juga sempat menjabat sebagai Kaskoopsud.

Jorry Soleman Koloay lahir Minahasa, Sulawesi Utara, pada tanggal 3 Januari 1971.

Ia memiliki istri yang bernama Yessy Winda Tendean, S.Th., M.Min.

Marsda Jorry dan Yessy dikaruniai tiga orang anak yang bernama Letda Pnb Daniel Audry Toar Koloay, Rebecca Madeline Blessying Koloay, dan David Alexander Koloay.

Baca juga: Marsda TNI Donald Kasenda

Baca juga: Marsda TNI Hari Mursanto

BERITA REKOMENDASI

Pendidikan

Marsda Jorry adalah lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1992.

Sederet pendidikan yang pernah ditempuhnya antara lain adalah S-1 Ilmu Pemerintahan Universitas Terbuka, Tanggerang (2014) dan S-2 Strategi Kampanye Militer Universitas Pertahanan (2018).

Sedangkan pendidikan militer yang pernah ditempuhnya antara lain adalah Sekolah Para Dasar (1990), Sarcab Teknik I (1993), Sekbang (1995), Dik Transisi OV-10F (1996), Suspa Lambangja (1998), KIBI TNI AU (1999), Element Leader Course OV-10F (1999), Dik Konversi Hawk 100/200 (2000), Incident Command System Course (USA-IND) (2010), United Nation Civil Military Coordination on Humanitarian Assistance & Disaster Relief Course (2010), Disaster Management Course Hawaii (USA) (2010), Emergency Response Assesment Team Course (Singapore) (2011), Susgajarmis (2012), Kursus Pelatihan Peningkatan Keterampilan Dasar Instruksional (Pekerti) (2013), Sus Manajemen Pertahanan Bencana (2013), dan Dik Sus Sishanudnas (2018).

Nama lengkapnya adalah Marsda TNI Jorry Soleman Joloay, S.I.P, M.Han.


Perjalanan Karier

Karier Marsda Jerry sudah malang melintang di dalam kemiliteran tanah air.

Halaman
123
Sumber: TribunnewsWiki
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas