Sosok Anak-anak Syahrul Yasin Limpo: Jadi Anggota DPR RI hingga Jabat Plt Kepala Dinas
Syahrul Yasin Limpo memiliki tiga anak. Dua di antaranya memiliki jabatan mentereng yaitu anggota DPR dan Plt kepala dinas di Pemprov Sulsel.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Pravitri Retno W
Dalam kehidupan pribadi, Thita menikah dengan putra mantan Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas), Prof Rady A Gani.
Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai seorang anak perempuan bernama Andi Tenri Bilang Radisyah Melati.
Sementara dalam karier, Thita terjun ke dunia politik seperti sang ayah.
Ia pernah bergabung di Partai Amanat Nasional (PAN) dan menjadi Bendahara Umum DPP BM PAN.
Jabatan lain yang diemban Lulusan Magister Manajemen Pascasarjana Unhas itu adalah Wakil Sekretaris Jenderal DPP PAN.
Thita juga pernah menjadi anggota DPR RI dari Fraksi PAN selama dua periode yaitu 2009 - 2014 dan 2014 - 2018.
Selama dua periode tersebut, Thita menjadi wakil bendahara.
Kemudian pada 2018, Thita berpindah partai yang sama dengan Syahrul, yaitu NasDem.
Di partai tersebut, ia menjabat sebagai Ketua Umum DPP Garda Wanita (Garnita) Malahayati Nasdem masa bakti 2019-2024.
Thita lantas mencoba peruntungan sebagai caleg di Pemilu 2019. Namun, ia gagal melaju ke DPR RI karena kalah perolehan suara dari kader Partai NasDem lainnya, yaitu Muhammad Rapsel Ali.
Kini, Thita kembali ke DPR. Ia menggantikan Rapsel Ali yang meninggal dunia pada 9 April 2023.
Thita dilantik menjadi anggota Pengganti Antarwaktu (PAW) untuk sisa masa jabatan 2019-2024 pada Selasa (12/9/2023).
Pada Pemilu 2024, Thita hendak mencalonkan diri lagi sebagai caleg DPR RI dari dapil Jawa Barat III meliputi Cianjur dan Kota Bogor.
Selain sebagai anggota DPR RI, Thita pernah diangkat menjadi Komisaris Independen PT Petrokimia Gresik dari 2020 - 2023.