Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Jenderal Agus Subiyanto, Baru 6 Hari Jabat KSAD, Kini Jadi Calon Panglima TNI

Jenderal Agus Subiyanto menjadi calon tunggal panglima TNI yang diusulkan Presiden Jokowi. Padahal ia baru dilantik sebagai KSAD, Rabu (25/10/2023).

Penulis: Sri Juliati
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Profil Jenderal Agus Subiyanto, Baru 6 Hari Jabat KSAD, Kini Jadi Calon Panglima TNI
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Letnan Jenderal TNI Agus Subiyanto menjalani proses pelantikan menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (25/10/2023).Kini, Jenderal Agus Subiyanto menjadi calon tunggal panglima TNI yang diusulkan Presiden Jokowi menggantikan Laksamana Yudo Margono. 

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi mengajukan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Agus Subiyanto sebagai calon tunggal Panglima TNI.

Padahal, Jenderal Agus Subiyanto baru saja dilantik sebagai KSAD oleh Jokowi pada Rabu (25/10/2023) atau sekira 6 hari yang lalu.

Nah di hari keenamnya menjabat sebagai KSAD, Jenderal Agus Subiyanto justru menjadi calon Panglima TNI.

Sebelumnya, Jenderal Agus Subiyanto dilantik sebagai KSAD menggantikan Jenderal Dudung Abdurachman yang memasuki masa pensiun.

Jabatan terakhir yang diemban Agus Subiyanto sebelum menjadi KSAD adalah Wakil KSAD dan dilantik pada 4 Februari 2022.

Baca juga: Ketua DPR Umumkan Calon Tunggal Panglima TNI yang Diusulkan Jokowi adalah Jenderal Agus Subiyanto

Profil Jenderal Agus Subiyanto

Agus Subiyanto lahir di Cimahi, 5 Agustus 1967 sehingga saat ini, umurnya 56 tahun.

Suami dari Evi Sophia Indra ini merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1991 yang berpengalaman dalam Infanteri (Kopassus).

BERITA REKOMENDASI

Agus Subiyanto merupakan sosok perwira TNI yang berpengalaman di berbagai satuan di dalam dan luar lingkungan TNI AD.

Di dalam lingkungan satuan TNI AD, Agus Subiyanto pernah berkiprah di Kopassus, Divisi 2 Kostrad, Seskoad, Denma Mabesad, Rindam, hingga Pussenif Kodiklatad.

Di Kopassus, perwira tinggi TNI tersebut pernah menduduki jabatan Komandan Batalyon 22 Grup 2 Kopassus dan Kepala Penerangan Kopassus.

Ia juga tercatat pernah menjabat sebagai Wakil Asisten Operasi Divisi 2/Kostrad pada 2011, Dosen Madya Seskoad pada 2015, dan Denma Mabesad pada 2015-2016.

Selain itu, Agus Subiyanto juga tercatat pernah menjabat sebagai Pamen Denma Mabes TNI pada 2018-2019 dan Wakil Komandan Pusat Kesenjataan Infanteri Komando Pendidikan dan Latihan (Wadanpussenif Kodiklat) pada 2019-2020.

Di jajaran Komando Teritorial, Agus Subiyanto juga tercatat pernah menjabat sebagai Komandan Kodim 0735/Surakarta pada 2009-2011.

Kemudian, ia pernah menjadi Asisten Operasi Kasdam I/Bukit Barisan pada 2014-2015, Komandan Rindam II/Sriwijaya 2016-2017, Komandan Korem 132/Tadulako pada 2017-2018, dan Komandan Korem 061/Suryakancana pada 2020.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas