Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Berada di IKN Selama 3 Hari, Agendanya Groundbreaking Bandara VVIP, RS hingga Gedung BPJS

Sejumlah proyek akan di-groundbreaking seperti Bandara VVIP, rumah sakit, mal yang terintegrasi dengan hotel dan apartemen.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jokowi Berada di IKN Selama 3 Hari, Agendanya Groundbreaking Bandara VVIP, RS hingga Gedung BPJS
Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak eks Gubernur Jawa Barat yang juga Wakil Ketua Umum Golkar Ridwan Kamil dalam kunjungan kerjanya ke Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur (Kaltim), Rabu, (1/11/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, PENAJAM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berada di Ibu Kota negara (IKN) Kalimantan Timur (Kaltim) selama tiga hari hingga 3 November mendatang untuk melakukan groundbreaking sejumlah proyek IKN.

Di antaranya melakukan groundbreaking pembangunan Bandara VVIP di Ibu Kota Negara (IKN), Rabu (1/11/2023).

Baca juga: Standar Mutu Pengelolaan Bangunan Pemerintahan di IKN Jadi Perhatian Serius

Presiden Jokowi telah tiba di Kaltim, Selasa (31/10/2023) sore melalui Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Balikpapan.

Agenda Jokowi di IKN

Lalu apa saja agenda Jokowi selama tiga hari di IKN?

Mengutip Tribun Kaltim, selama berada di IKN sejumlah proyek akan di-groundbreaking seperti Bandara VVIP, rumah sakit, mal yang terintegrasi dengan hotel dan apartemen.

Kemudian kantor pemerintah, pulau suaka orangutan dan sekolah yang terdiri dari sekolah negeri dan internasional.

Groundbreaking juga akan ada proyek konglomerat Indonesia Dato Sri Tahir dan bos PT Pakuwon Jati Tbk, Alexander Tedja di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Rabu (1/11/2023) besok.

Berita Rekomendasi

Dato Sri Tahir menanamkan modalnya untuk sebesar Rp 500 miliar untuk membangun Rumah Sakit Mayapada di IKN.

Sementara konglomerat Alexander Tedja pemilik Pakuwon Jati bakal groundbreaking proyek superblok Pakuwon Nusantara.

Badan Otorita IKN menyebut, selain kedua proyek ini, Presiden Jokowi juga akan melaksanakan groundbreaking 8 proyek lainnya di IKN.

Baca juga: Jokowi Minta China Tangani Pasokan Listrik di IKN

Dengan demikian, ada 10 proyek yang akan groundbreaking di IKN.

10 proyek tersebut berasal dari swasta maupun APBN untuk berbagai fasilitas di IKN.

Nilai investasi proyek groundbreaking tahap kedua ini ditaksir sekitar Rp 12,5 triliun.

Sementara pada groundbreaking sebelumnya, sudah ada proyek senilai Rp 23 triliun yang dibangun di IKN.

Halaman
123
Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas