Pendaftaran SNBP 2024: Tahapan, Syarat, Cara Memilih Prodi, dan Jadwalnya
Berikut tahapan, syarat, cara memilih prodi dan jadwal pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Bobby Wiratama
TRIBUNNEWS.COM - Berikut tahapan, syarat, cara memilih prodi dan jadwal pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024.
Tim Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024 telah mengumumkan tahapan pendaftaran SNBP 2024 pada hari ini, Jumat (8/12/2023).
Ketua Tim Penanggung Jawab SNPMB 2024, Prof Ganefri mengatakan tahapan pendaftaran SNBP 2024 dimulai dengan pengumuman kuota sekolah.
Tahapan awal pendaftaran SNBP 2024 tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 28 Desember 2023.
Kemudian tahapan pendaftaran SNBP 2024 selanjutnya adalah registrasi akun SNPMB sekolah dan siswa.
"Setiap sekolah wajib membuat akun SNPMB sekolah dan wajib bagi siswa kelas terakhir melalui portal SNPMB," terang Ketua Tim Penanggung Jawab SNPMB 2024, melalui YouTube SNPMB BPPP, Jumat (8/12/2023).
Baca juga: SNBT 2024: Jadwal, Syarat, Biaya Pendaftaran, Tata Cara Mendaftar, Materi Tes
Adapun lebih lengkapnya berikut tahapan, persyaratan, cara memilih prodi dan jadwal pendaftaran SNBP 2024.
Tahapan SNBP 2024
1. Pengumuman kuota
Bagi sekolah sesuai dengan Akreditasi dan jumlah siswa.
2. Registrasi akun SNPMB sekolah
Setiap sekolah WAJIB membuat AKUN SNPMB Sekolah melalui PORTAL SNPMB.
3. Registrasi akun SNPMB siswa
WAJIB bagi siswa kelas terakhir melalui portal SNPMB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.