Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengungsi Rohingya di Aceh Sudah Lebih dari 1.500 Orang, Wapres Usul Pulau Galang Tampung Mereka

Saat ini lebih dari 1.500 orang Rohingya sudah berlabuh di Indonesia dan ditampung di sejumlah tempat di Pidie, Lhokseumawe dan Sabang.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pengungsi Rohingya di Aceh Sudah Lebih dari 1.500 Orang, Wapres Usul Pulau Galang Tampung Mereka
AFP/AMANDA JUFRIAN
Pengungsi Rohingya yang baru tiba kembali ke perahu setelah masyarakat setempat memutuskan untuk mengizinkan mereka sementara mendarat untuk mendapatkan air dan makanan di Ulee Madon, provinsi Aceh, Indonesia, pada 16 November 2023. Wakil Presiden Ma'ruf Amin membuka peluang menjadikan Pulau Galang, Kota Batam, Riau sebagai lokasi penempatan pengungsi rohingya dengan alasan kemanusiaan.(Photo by amanda jufrian / AFP) 

Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas setuju dengan pernyataan Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin terkait pengungsi Rohingya yang sekiranya harus dibantu Indonesia.

Ia menyebut, masalah Rohingya merupakan masalah kemanusiaan yang perlu dicarikan segera solusinya.

"Apalagi kita sebagai bangsa yang menjunjung tinggi falsafah pancasila dimana sila pertamanya adalah Ketuhanan Yang Maha Esa dan sila keduanya yaitu Kemanusiaan yang Adil dan Beradab maka kita harus bisa berbuat untuk membantu mereka," tutur dia.

Wakil Ketua MUI ini memandang, kedatangan pengungsi Rohingya ke Indonesia karena mereka memiliki masalah secara sosial dan ekonomi.

Karena itu, Indonesia harus menyediakan makan, minum, tempat tinggal, pendidikan dan lain-lain hal untuk mereka.

Sementara sikap menolak dan membiarkan mereka kembali terkatung-katung di tengah laut di dalam kapal dan atau perahu yang mereka tumpangi tanpa ada kejelasan tujuan ke negara mana mereka akan berlabuh juga jelas tidak manusiawi.

"Mereka sebagai manusia juga punya hak untuk hidup dengan tenang, damai, sejahtera dan bahagia," tegas dia. (Tribun Network/den/dri/fik/wly)

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas