Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tanggal 20 Desember Diperingati sebagai Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional, Ini Sejarahnya

Tanggal 20 Desember diperingati sebagai Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN), simak penjelasan dan sejarah singkatnya berikut ini.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Febri Prasetyo
zoom-in Tanggal 20 Desember Diperingati sebagai Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional, Ini Sejarahnya
Freepik
Ilustrasi - Tanggal 20 Desember diperingati sebagai Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN), simak penjelasan dan sejarah singkatnya berikut ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut sejarah singkat Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) di Indonesia.

Tanggal 20 Desember 2023 diperingati sebagai hari penting, yaitu Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN).

Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional menjadi momen peringatan yang bertujuan untuk mengenang perjuangan dalam membangun kesejahteraan sosial.

Sikap setia kawan menjadi salah satu hal yang penting dalam menjaga pertemanan, persuadaraan, dan solidaritas.

Maka, penting bagi kita untuk menanamkan rasa setia kawan kepada masyarakat Indonesia.

Rayakan peringatan Hari Kesetiakawanan tahun 2023 dengan menjunjung tinggi semangat kesetiakawanan.

Baca juga: Sejarah Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional atau HKSN, Diperingati Tiap Tanggal 20 Desember

Ilustrasi setia kawan
Ilustrasi setia kawan (Freepik)

Sejarah Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional

BERITA REKOMENDASI

Hari Kesetiakawanan ini bermula dari adanya keinginan perang untuk mempertahankan Kemerdekaan pada tahun 1945 hingga 1948.

Mengutip dari kemensos.go.id, permasalahan sosial tersebut makin bertambah.

Kementerian Sosial pun menyadari bahwa untuk menanggulangi dan mengatasi permasalahan sosial tersebut diperlukan dukungan menyeluruh dari unsur masyarakat.

Maka dari itu, pada bulan Juli 1949 di Kota Yogyakarta, Kementerian Sosial mengadakan penyuluhan sosial bagi tokoh-tokoh masyarakat dan kursus bimbingan sosial bagi caalon sosiawan atau pekerja sosial, dengan harapan dapat menjadi mitra bagi pemerintah dalam menanggulangi dan mengatasi permasalahan sosial yang sedang terjadi.

Para sosiawan atau pekerja Sosial telah bekerja dengan jiwa dan semangat kebersamaan, kegotongroyongan, kekeluargaan serta kerelaan berkorban tanpa pamrih yang tumbuh di dalam masyarakat dapat diperkokoh, sehingga masyarakat dapat menanggulangi dan mengatasi permasalahan sosial yang timbul saat itu dalam rangka mencapai kesejahteraan sosial bagi masyarakat.

Baca juga: Besok 19 Desember 2023 Diperingati Hari Bela Negara, Sejarahnya Terkait Agresi Militer II Belanda


Kemudian, nilai kesetiakawanan sosial yang telah tumbuh didalam masyarakat perlu dilestarikan dan diperkokoh.

Begitu pun kinerja dan persatuan para sosiawan atau pekerja sosial perlu ditingkatkan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas