Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Link Pengumuman Hasil Akhir CPNS BIN 2023, File PDF Lengkap Peserta yang Lulus

Hasil akhir kelulusan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) Badan Intelijen Negara (BIN) 2023 telah diumumkan, melalui laman resminya.

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Link Pengumuman Hasil Akhir CPNS BIN 2023, File PDF Lengkap Peserta yang Lulus
bin.go.id
Pengumuman kelulusan CPNS BIN 2023 - Hasil akhir kelulusan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) Badan Intelijen Negara (BIN) 2023 telah diumumkan, melalui laman resminya. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir kelulusan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) Badan Intelijen Negara (BIN) 2023 telah diumumkan.

Pengumuman kelulusan CPNS BIN 2023 telah dilakasanakan pada Kamis (11/1/2024).

Peserta dapat mengecek pengumuman kelulusan CPNS BIN 2023 melalui portal SSCASN BKN dengan menggunakan akun masing-masing.

Selain itu, pengumuman kelulusan CPNS BIN 2023 juga dapat dicek melalui laman resminya, pada link berikut.

Link Pengumuman Kelulusan CPNS BIN 2023 >>> KLIK

Adapun pengumuman hasil kelulusan CPNS BIN 2023 tersebut tertuang dalam Surat Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor: 13264/B-SI.02.01/SD/E.Il/2023.1/B-S1.02.01/SD/E.Il/2023 tanggal 5 Januari 2024 perihal Penyampaian Hasil Seleksi CPNS Tahun 2023.

Peserta yang dinyatakan lulus dalam tahap akhir seleksi penerimaan CPNS BIN 2023 adalah peserta yang memiliki peringkat terbaik sesuai formasi yang telah ditetapkan.

BERITA REKOMENDASI

Berdasarkan hasil integrasi nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Kode Peserta Lulus Seleksi CPNS BIN 2023

Peserta yang dinyatakan lulus seleksi CPNS BIN 2023 ditandai dengan kode L dalam kolom keterangan lampiran pengumuman kelulusan.

Berikut ini sejumlah kode yang ada pada pengumuman hasil kelulusan CPNS BIN 2023 beserta artinya:

Baca juga: Link Pengumuman Hasil Akhir CPNS Kemendikbud 2023, File PDF Lengkap

- Kode “P” adalah Pelamar Lulus SKD berdasarkan nilai ambang batas dan peringkat terbaik berdasarkan Keputusan Menpan RB No 651 Tahun 2023;

- Kode “L” adalah Pelamar Lulus seleksi CPNS;

- Kode"L-1" adalah Lulus seleksi CPNS setelah perpindahan formasi antara jenis formasi dalam jabatan/pendidikan yang sama;

- Kode “TL” adalah Pelamar yang dinyatakan tidak lulus karena tidak masuk peringkat dalam formasi;

- Kode “TH” adalah Pelamar yang dinyatakan tidak hadir pada salah satu/beberapa/semua tahapan SKB yang disyaratkan instansi ataupun PANSELNAS;

- Kode "TMS1" adalah Gugur dikarenakan tidak memenuhi syarat pada satu/beberapa/semua tahapan SKB yang disyaratkan instansi ataupun PANSELNAS.

Diketahui keputusan panitia seleksi CPNS BIN 2023 bersifat MUTLAK dan tidak dapat diganggu gugat.

Peserta dapat membaca dan memahami pengumuman CPNS BIN 2023 agar tidak terjadi kelalalian yang menjadi tanggung jawabnya.

(Tribunnews.com/Muhammad Alvian Fakka)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas