Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadwal Pendaftaran UTBK SNBT 2024, Dibuka Besok di Laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id

Simak jadwal pendaftaran UTBK SNBT 2024. Dibuka mulai besok melalui laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Sri Juliati
zoom-in Jadwal Pendaftaran UTBK SNBT 2024, Dibuka Besok di Laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
Instagram @_snpmbbppp
Jadwal pendaftaran UTBK SNBT 2024. Simak persyaratan dan cara daftarnya berikut ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2024.

Diinformasikan bahwa periode pendaftaran UTBK SNBT 2024 dibuka mulai besok 20 Maret hingga 5 April 2024.

Pendaftaran UTBK SNBT 2024 tersebut dapat diikuti oleh siswa lulusan tahun 2022, 2023 dan 2024.

Seluruh proses pendaftaran UTBK SNBT 2024 dapat dilakukan secara online melalui laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Namun sebelum mendaftar, siswa telah diberikan kesempatan untuk membuat akun di laman tersebut pada 8 Januari hingga 19 Februari 2024.

Akun tersebut digunakan siswa untuk mengikuti seluruh tahapan pendaftaran UTBK SNBT 2024.

Informasi lebih lengkapnya, simak jadwal pendaftaran UTBK SNBT 2024 berikut ini:

Jadwal Pendaftaran UTBK SNBT 2024

  1. Registrasi Akun SNPMB Siswa: 8 Januari - 15 Februari 2024
  2. Pendaftaran UTBK-SNBT: 21 Maret - 5 April 2024
  3. Pelaksanaan UTBK Gelombang I: 30 April dan 02 – 07 Mei 2024
  4. Pelaksanaan UTBK Gelombang II: 14 – 20 Mei 2024
  5. Pengumuman Hasil SNBT: 13 Juni 2024
  6. Masa Unduh Sertifikat UTBK: 17 Juni – 31 Juli 2024

Syarat Pendaftaran UTBK SNBT 2024

BERITA TERKAIT

1. Peserta harus memiliki Akun SNPMB Siswa. Registrasi Akun SNPMB Siswa dapat dilakukan di Portal SNPMB.

Baca juga: Cara Daftar KIP Kuliah Jalur UTBK SNBT 2024, Link kip-kuliah.kemdikbud.go.id

2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).

3. Siswa SMA/SMK/MA Kelas 12 atau kelas terakhir pada tahun 2024.

4. Peserta didik Paket C tahun 2024 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2024).

Siswa yang belum mempunyai ijazah pada poin 3 dan 4, harus membawa surat keterangan siswa kelas 12 sekurang-kurangnya disertai dengan:

  • identitas, meliputi nama, kelas, NISN dan NPSN;
  • pas foto terbaru (berwarna);
  • tanda tangan Kepala Sekolah/Madrasah; dan
  • stempel/cap sekolah.

5. Lulusan SMA/SMK/MA Sederajat tahun 2022 dan 2023

6. Lulusan Paket C tahun 2022 dan 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2024).

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas