Mudik Gratis Menggunakan Bus Jadi Mitigasi Resiko Kecelakaan Lalu Lintas Saat Arus Mudik 2024
Mudik gratis untuk mendukung mitigasi resiko kecelakaan lalu lintas melalui pengalihan moda transportasi kendaraan roda dua menjadi moda angkutan.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Seno Tri Sulistiyono
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menjelang hari raya Idul Fitri 1445 H, Perum Perhutani menyelenggarakan program Mudik Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan peserta karyawan dan masyarakat.
Sebanyak 256 pemudik yang terbagi dalam 8 bus, keberangkatan dilepas langsung oleh Direktur Utama Perum Perhutani Wahyu Kuncoro di halaman kantor Perhutani.
Pada tahun ini, Perum Perhutani menyelenggarakan mudik dengan tujuan provinsi di Jawa Barat, Jawa Timur dan Jawa Tengah. Para peserta mudik diberangkatkan menuju 8 rute tujuan yaitu Malang, Surabaya, Yogyakarta, Cirebon, Ponorogo, Lamongan, Surakarta dan Pekalongan.
Flag off dilakukan oleh Direktur Utama Perum Perhutani Wahyu Kuncoro beserta jajaran direksi.
Baca juga: Momen Mudik Gratis 2024, Ribuan Pemudik Dilepas di Monas Menuju Jawa-Sumatera
Dalam sambutannya, Wahyu Kuncoro menyampaikan bahwa acara ini adalah bentuk partisipasi Perhutani dalam program Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 untuk menciptakan mudik yang nyaman dan aman.
“Pemberangkatan ini merupakan partisipasi kami dalam menyukseskan Mudik Asyik Bersama BUMN 2024. Semoga mudik ini dapat berjalan dengan lancar, nyaman dan tentunya menyenangkan bagi para peserta sehingga para pemudik dapat bertemu dan merayakan Idul Fitri 1445 H bersama keluarga di kampung halaman dengan bahagia," kata Wahyu Kuncoro, Minggu (7/4/2024).
Sementara itu, Riani, salah satu peserta tujuan Wonogiri menyampaikan perasaannya dapat menjadi peserta mudik ini.
“Tentunya senang, karena tidak perlu berebut tiket mudik, dan tentunya saya merasa aman mengikuti mudik ini,” tambahnya. Riani juga menyampaikan harapannya agar Perhutani semakin sukses sehingga program mudik ini dapat diadakan kembali di tahun-tahun selanjutnya.
Diketahui, kegiatan Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 yang digelar Perhutani merupakan salah satu implementasi bakti BUMN sebagai bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
Program ini merupakan salah satu langkah mendukung mitigasi resiko kecelakaan lalu lintas melalui pengalihan moda transportasi kendaraan roda dua menjadi moda angkutan yang lebih nyaman dan aman.
Sebelumnya, pada Jumat pagi, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi, serta para Direksi BUMN juga melaksanakan pelepasan bagi rombongan pemudik seluruh BUMN di Monumen Nasional, Jakarta, total sebanyak 55 BUMN memberangkatkan ribuan pemudik.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.