INFOGRAFIS: 6 Kecelakaan Bus Rosalia Indah selama 3 Tahun Terakhir
Selama tiga tahun terakhir, bus Rosalia Indah tercatat mengalami kecelakaan selama lima kali.
Penulis: Diah Putri Pamungkas
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Bus Rosalia Indah mengalami kecelakaan tunggal di ruas Tol Batang-Semarang KM 370 A, Kamis (11/4/2024) pagi.
Selama tiga tahun terakhir, bus Rosalia Indah tercatat mengalami kecelakaan selama lima kali.
Berikut data kecelakaannya:
- 16 Februari 2022
Bus Rosalia Indah terlibat kecelakaan dengan truk di Jalan Lingkar Bumiayu, Brebes, Rabu (16/2/2022) pukul 14.00 WIB.
Truk melaju dari arah selatan ke utara, sementara bus dari arah utara ke selatan.
Kedua kendaraan sama-sama mengalami ringsek di bagian depan.
- 11 September 2022
Truk pengangkut semen bertabrakan dengan bus Rosalia Indah di Desa Jenarsari, Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Minggu (11/9/2022) sekitar pukul 20.30 WIB.
Baca juga: INFOGRAFIS: Kronologi Kecelakaan Tunggal Bus Rosalia Indah di Semarang
Truk Volvo tronton yang dikemudikan Sutrisno warga Lasem Rembang, melaju dari arah timur (Semarang) kebarat (Pekalongan).
- 28 April 2022
Bus Rosalia Indah bernomor polisi AD 7191 OF menabrak tiga mobil pemudik yang sedang mengantre di gerbang Tol Merak, Jumat (28/4/2022) sekira pukul 13.20 WIB.
- 16 Maret 2024
Bus Rosalia Indah terbakar di Km 478 Tol Solo-Semarang, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (16/3/2024) dengan membawa 20 penumpang.
Tak ada korban jiwa maupun terluka dalam peristiwa ini.
- 14 April 2023
Bus Rosalia Indah terlibat kecelakaan dengan sepeda motor Honda Beat.
Satu orang tewas dalam kecelakaan yang terjadi di Jalan Raya Kabupaten Semarang-Temanggung, tepatnya di wilayah Desa Gemawang, Kecamatan Jambu, Kabupaten Semarang.
Kecelakaan dipicu pelanggaran terhadap rambu, yakni sepeda motor melebihi tanda garis tengah jalan.
(Tribunnews/Diah/Hasanudin Aco)