Bimtek 185 Anggota DPRD Terpilih, PSI juga Libatkan KPK dan PPATK
Bimtek yang digelar PSI mengedepankan visi misi dan nilai-nilai PSI yaitu anti korupsi dan menegakkan toleransi.
Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Dewi Agustina
Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menggelar bimbingan teknis (bimtek) sekaligus pembekalan kepada 185 kadernya yang lolos di Pileg DPRD Provinsi, Kabupaten maupun Kota.
Wakil Ketua Umum PSI Andi Budiman menyatakan, bimtek yang digelar partai pimpinan Kaesang Pangarep ini menekankan dua hal.
Baca juga: Soal Pilkada Solo 2024, PSI Tunggu Arahan Gibran dan Kaesang
"Pertama, kami ingin mengisi hal-hal yang sifatnya prinsipil kepada anggota dewan kami, apa yang kami sebut sebagai nilai-nilai PSI yaitu anti korupsi, menegakkan toleransi," kata Andi saat jumpa pers pembekalan anggota DPRD PSI terpilih di salah satu hotel di bilangan Menteng, Jakarta, Jumat (26/4/2024).
Poin kedua yang dijadikan fokus PSI dalam bimtek yakni soal mengedepankan visi misi dan nilai-nilai PSI.
Yang paling penting menurutnya adalah menanamkan sikap anti korupsi saat sedang menjabat sebagai anggota dewan.
"Tadi sebelum sesi ini juga adalah sesi bersama KPK, dan PPATK untuk memberikan wawasan kepada para anggota dewan kami untuk menjauhi hal-hal yang sifatnya atau menghindari praktik korupsi," kata dia.
Jadi dua poin itu kata dia, menjadi sangat penting untuk dilakukan para anggota dewan dari PSI.
Bahkan, Andi menyebut, PSI selalu mengulang-ulang pesan itu yang juga kata dia selaras dengan permintaan dari Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum Partai.
"Mas Ketum juga saat pembukaan kemarin juga sangat jelas, jangan korupsi, jangan korupsi, jangan korupsi. Jadi itu intinya yang kami isi selama dua hari ini," ujarnya.