Syarat Beasiswa Astra1st 2024, Dibuka untuk Mahasiswa S1 Semester 4-7
Simak syarat Beasiswa Astra1st 2024 yang dibuka untuk mahasiswa S1 semua jurusan. Pendaftaran beasiswa ini di laman career.astra.co.id.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini informasi beasiswa Astra1st tahun 2024 untuk mahasiswa S1.
Pendaftaran beasiswa ini dibuka untuk mahasiswa aktif semester 4-7 dari semua jurusan.
Ada sejumlah program beasiswa Astra1st yaitu pengembangan individu dan kelompok, berkolaborasi dengan perusahaan Grup Astra dalam menyusun strategi, menjadi Ambassador Astra, dan menjalankan Sustainable Action Project.
Mahasiswa yang diterima dalam program beasiswa Astra1st 2024 akan memperoleh uang saku, koneksi, dan lainnya.
Selengkapnya, simak syarat beasiswa Astra1st 2024 di bawah ini.
Syarat Pendaftaran Beasiswa Astra1st 2024:
- Mahasiswa S1 aktif asal semua jurusan, semester 4-7;
- IPK di atas 3.00;
- Tidak sedang menjadi penerima beasiswa selain beasiswa Astra1st;
- Berprestasi nonakademis, pengalaman organisasi, kepanitiaan, komunitas, atau magang;
- Berkenan menjadi Astra Ambassador dan mendukung kegiatan Astra di dalam dan luar kampus;
- Berkomitmen dan mengikuti seluruh rangkaian program Astra1st daring maupun luring.
Manfaat Beasiswa Astra1st 2024:
- Pengalaman proyek dan bisnis lewat Sustainable Action Project;
- Menjadi Astra Ambassador;
- Pengembangan diri lewat rangkaian workshops dan trainings;
- Coaching dan mentoring;
- Beasiswa dan dana proyek.
Baca juga: Beasiswa Unggulan Pegawai ASN Kemdikbudristek 2024 Dibuka hingga 30 Mei, Ini Dokumen Persyaratannya
Perusahaan Grup Astra yang Berafiliasi dengan Beasiswa Astra1st 2024:
- Serasi Auto Raya (Sera)
- Seva
- Yayasan Dharma Bakti Astra (YDBA)
- Surya Artha Nusantara Finance (SANF)
- Asuransi Astra
- Gaya Motor
- Astra Otoparts
- Auto2000
- Isuzu
- Astra Isuzu
- BinaPertiwi.
*) Pendaftaran beasiswa Astra1st 2024 dilakukan melalui laman https://bit.ly/PendaftaranAstra1st2024 dan akan ditutup pada minggu ke-3 bulan Mei 2024.
Untuk informasi lowongan kerja atau beasiswa Astra lainnya kunjungi https://career.astra.co.id/.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya
A member of
Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia