8 Ide Olahan Daging Sapi Kurban Idul Adha, Ada Empal Daging Sapi dan Malbi
Siap-siap untuk recook 8 resep ide olahan daging sapi kurban Idul Adha di artikel ini. Ada resep empal daging sapi, malbi, hingga daging masak kuning.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini delapan ide olahan daging sapi yang dapat menjadi inspirasi Anda dalam mengolah daging kurban Idul Adha.
Daging sapi kurban Idul Adha dapat diolah menjadi berbagai makanan seperti empal daging sapi, daging sapi lada hitam, hingga olahan berkuah seperti daging masak kuning.
Dengan berbagai jenis olahan, Anda dapat membuat aneka sajian yang tidak membosankan untuk keluarga.
Selengkapnya, simak kumpulan resep di bawah ini, dikutip Tribunnews.com dari SajianSedap.
1. Resep Empal Daging Sapi
Sajian: 6 porsi
Bahan:
- 400 gram daging sapi
- 1 liter air
Bumbu Halus:
- 4 siung bawang putih
- 1 ruas lengkuas
- 1 sendok teh ketumbar
- 1/4 sendok teh asam jawa
- 2 sendok makan gula merah
- 1/2 sendok makan garam
- 500 ml minyak, untuk menggoreng
Langkah memasak:
- Rebus air sampai mendidih. Masukkan daging sapi. Rebus sampai empuk. Angkat. Tiriskan
- Potong searah serat, setebal 1 cm. Memarkan dan pipihkan daging menggunakan pemukul daging.
- Lumuri daging dengan bumbu halus sampai rata. Diamkan 15 menit hingga bumbu meresap. Bekukan.
- Penyajian, panaskan minyak. Goreng daging di dalam minyak di atas api sedang sampai matang dan bewarna kecokelatan. Tiriskan.
2. Resep Daging Sapi Lada Hitam
Sajian: 4
Bahan:
- 300 gram daging has dalam, iris tipis melawan serat
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 1/2 buah paprika hijau, iris panjang
- 3 siung bawang putih, cincang kasar
- 2 sendok teh kecap manis
- 2 sendok teh saus tiram
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan merica hitam tumbuk kasar
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 50 ml air
- 1 batang daun bawang, potong miring
- 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Langkah memasak:
- Lumuri daging has dengan campuran kecap manis dan saus tiram. Remas-remas dan diamkan 30 menit
- Panaskan minyak goreng. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan paprika. Aduk sampai setengah layu
- Masukkan daging. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan saus tiram, kecap manis, garam, merica hitam, dan gula pasir. Aduk rata
- Masukkan air. Aduk-aduk hingga matang
- Tambahkan daun bawang. Aduk rata.
Baca juga: Resep Sengkel Masak Nanas yang Empuk dan Enak, Menu Olahan Spesial Idul Adha
3. Resep Daging Gepuk Goreng Khas Sunda
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
- 500 gram daging sapi gandik
- 1000 ml air
- 2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 750 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 1 sendok makan air asam jawa, dari 1 sendok teh asam jawa dilartukan dalam 1 sendok makan air
- 600 ml minyak untuk menggoreng
Bumbu halus:
- 10 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 sendok teh ketumbar
- 50 gram gula merah
- 2 sendok teh garam
Langkah memasak:
- Rebus daging dan air sampai 3/4 matang. Angkat dan potong searah serat. Memarkan. Ukur 500 ml kaldunya. Sisihkan.
- Rebus daging bumbu halus, serai, daun salam, daun jeruk, lengkuas, kaldu daging, dan santan sampai mendidih.
- Masukkan air asam jawa. Rebus sampai daging empuk dan meresap. Dinginkan.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai kecokelatan.
4. Resep Daging Goreng Masak Saus Tomat
Berita Rekomendasi
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
- 300 gram daging has luar, diiris tipis melebar
- 3 siung bawang putih, dihaluskan
- 1/4 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh merica bubuk
- 75 gram tepung terigu
- 25 gram maizena
- 1 butir telur
- 100 ml air
- 500 ml minyak untuk menggoreng
Bahan Saus:
- 1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 2 buah cabai merah besar, diiris miring
- 1/2 buah wortel, diiris miring
- 100 gram nanas, dipotong kipas
- 1/2 buah timun dibelah 2 memanjang, dibuang biji dipotong miring
- 125 gram saus tomat
- 3/4 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 300 ml air
- 1/2 sendok makan tepung sagu dilarutkan bersama 1 sendok makan air untuk pengental
- 1/8 sendok teh cuka
- 1 batang daun bawang, diiris miring
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Langkah memasak:
- Lumuri daging bersama bawang putih, garam, dan merica. Aduk rata. Diamkan 15 menit.
- Tambahkan tepung terigu, maizena, telur, dan air. Aduk rata.
- Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.
- Saus, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Tambahkan cabai dan wortel. Aduk sampai layu.
- Tambahkan nanas, timun dan saus tomat. Aduk rata. Masukkan garam, merica, gula, dan air. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan larutan sagu. Aduk sampai meletup-letup.
- Masukkan cuka dan daun bawang. Aduk rata. Tambahkan daging. Aduk rata.
5. Resep Daging Goreng Bumbu Pala
Sajian: 8 Porsi
Bahan:
- 400 gram daging has dalam
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- 1 sendok teh kecap inggris
- 1/2 sendok teh kecap manis
- 50 gram bawang bombay, iris panjang
- 3 sendok makan saus tomat
- 1/2 sendok teh kecap inggris
- 1/2 sendok teh kecap manis
- 3/4 sendok teh garam
Langkah memasak:
- Lumuri daging dengan pala bubuk, kecap inggris, dan kecap manis. Tusuk-tusuk dengan garpu. Diamkan 30 menit.
- Goreng daging menggunakan margarin yang sudah dipanaskan. Balikkan daging setiap 2 menit. Lakukan 3 kali membalik. Angkat. Potong-potong daging setebal 1 cm. Sisihkan.
- Tumis bawang bombay dengan sisa mentega bekas menggoreng daging. Masukkan campuran saus tomat, kecap inggris, dan kecap manis. Aduk rata. Bubuhi garam dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Biarkan mendidih.
- Masukkan irisan daging. Tutup wajan. Masak di atas api kecil sampai matang. Menjelang diangkat, kentalkan dengan larutan maizena. Aduk sampai meletup-letup.
6. Resep Malbi
Sajian: 4 porsi
Bahan:
- 500 gram daging sapi, potong 4x2x2 cm
- 150 gram kelapa parut, sangrai, haluskan
- 2 cm jahe, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 1/2 sendok makan kecap manis
- 1 1/2 sendok teh garam
- 3 sendok teh gula merah, sisir
- 1 sendok makan air asam jawa, dari 1 sdt asam, 1 1/2 sdm air 700 ml air
- 2 sendok makan minyak, untuk menumis
Bumbu Halus:
- 7 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh merica bubuk
Langkah memasak:
- Tumis bumbu halus, jahe dan lengkuas sampai harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan kecap manis dan kelapa parut. Aduk rata. Bubuhi garam dan gula merah. Aduk rata.
- Tuang air secara bertahap. Masak sampai semua bahan matang dan bumbu meresap. Tambahkan air asam jawa. Aduk rata. Masak sampai kuah mengental.
7. Resep Bacah Daging
Sajian: 15 Porsi
Bahan:
- 500 gram daging sapi, dipotong-potong
- 2 sendok makan air asam jawa, dari 2 sendok teh asam jawa dilarutkan dengan 2 sendok makan air
- 1.250 ml santan dari 1 butir kelapa
- 12 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh gula pasir
Bumbu halus:
- 2 sendok teh ketumbar
- 1 sendok teh jintan
- 10 siung bawang putih
- 6 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah besar
- 5 buah cabai merah keriting
Langkah memasak:
- Rebus santan dan bumbu halus sampai harum. Masukkan daging dan daun jeruk.
- Bubuhi garam dan gula pasir. Aduk rata
- Masak sambil diaduk sampai meresap. Tambahkan air asam. Aduk rata.
8. Resep Daging Masak Kuning
Sajian: 4 porsi
Bahan:
- 400 gram daging sengkel, iris melebar tebal 1 cm
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya, disobek-sobek
- 1 batang daun bawang kecil, iris untuk taburan
- 2 buah cabai merah besar, potong 1 cm
- 2 buah cabai hijau besar, potong 1 cm
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1.000 ml air
- 4 sendok teh air jeruk nipis
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 3 butir kemiri, sangrai
- 3 cm kunyit, bakar
- 3 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 1/4 sendok teh merica
- 1 cm jahe
- 1 cm lengkuas
Langkah memasak:
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, dan daun jeruk sampai harum
- Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan cabai merah dan cabai hijau. Aduk sampai layu
- Masukkan garam, dan gula pasir. Aduk rata. Tuangkan air. Masak sampai matang dan meresap. Tambahkan daun bawang dan air jeruk nipis. Aduk rata.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.