Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Teka-teki Sosok Mega, Wanita yang Jemput Vina Sebelum Pembunuhan, Tak Pernah Diperiksa Polisi

Teka-teki sosok Mega, wanita yang jemput Vina sebelum pembunuhan, tak pernah dipanggil polisi.

Penulis: Jayanti TriUtami
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Teka-teki Sosok Mega, Wanita yang Jemput Vina Sebelum Pembunuhan, Tak Pernah Diperiksa Polisi
TRIBUNCIREBON.COM/EKI YULIANTO
Marliana (33) kakak Vina mengungkap sosok misterius bernama Mega yang sempat menjemput adiknya sebelum pembunuhan pada 2016 lalu. 

TRIBUNNEWS.COM - Kakak kandung Vina Cirebon, Marliyana mengungkap sosok misterius yang menjemput adiknya sebelum pembunuhan terjadi pada 2016 lalu.

Sosok itu disebut-sebut bernama Mega.

Marliyana menyebut, selama ini Mega belum pernah dipanggil dan dimintai keterangan pihak kepolisian terkait kasus pembunuhan Vina dan kekasihnya, Eky.

Hal itu disampaikan Marliyana dalam tayangan Kompas TV, Rabu (10/7/2024).

"Jadi adik saya keluar dari saya, seingat saya, selesai azan isya. Dia datang ke sini sama temennya minta uang," ungkap Marliyana.

"Dia cuma bilang temannya Mega, karena yang turun saat itu cuma satu orang."

Marliyana mengaku tidak mengingat secara jelas ciri-ciri fisik Mega.

BERITA TERKAIT

Sebab, selama ini Marliyana tidak banyak mengenal teman-teman adiknya.

Ia menyebut, sebelum dibunuh, Vina sempat berpamitan dan mengatakan hendak menemui Eky kekasihnya.

"Cuma kan saat itu gelap, gak begitu kelas mukanya itu. Adik saya cuma bilang namanya Mega," ujarnya.

"Saya bilang 'kamu malam minggu mau keluar? Kan Eky di Majalengka'. Dia bilang 'ini juga mau ketemuan'."

Baca juga: Kakak Vina Ungkap Fakta Baru, Adiknya Dijemput Sosok Ini Sebelum Bertemu Eky di Malam Kejadian

"Tapi pokoknya keluar rumah sama Mega."

Selain Mega, ada satu sosok lagi yang turut menjemput Vina kala itu.

Namun, Marliyana tidak mengetahui nama dan ciri-ciri fisik wanita misterius tersebut.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas