Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ahmad Luthfi Dimutasi dari Kapolda Jateng Jadi Irjen Kemendag, Ternyata Diusulkan Zulhas Bulan Lalu

Ternyata, mutasi Ahmad Luthfi dari Kapolda Jateng menjadi Irjen Kemendag sudah diusulkan oleh Zulhas sejak bulan lalu.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Ahmad Luthfi Dimutasi dari Kapolda Jateng Jadi Irjen Kemendag, Ternyata Diusulkan Zulhas Bulan Lalu
dok. Tribun Jateng
Irjen Kemendag, Irjen Ahmad Luthfi. Ternyata, mutasi Ahmad Luthfi dari Kapolda Jateng menjadi Irjen Kemendag sudah diusulkan oleh Zulhas sejak bulan lalu. 

TRIBUNNEWS.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi besar-besaran di jajaran Kapolda dan Kapolres, termasuk Kapolda Jawa Tengah, Irjen Ahmad Luthfi.

Dalam Surat Telegram Kapolri yang diterima Tribunnews.com, Sabtu (27/7/2024), Irjen Ahmad Luthfi dimutasi dari Kapolda Jateng menjadi Pati Itwasum Polri pada Penugasan di Kementerian Perdagangan (Kemendag).

Ternyata, hal ini sudah diusulkan oleh Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan, sejak Juni 2024 lalu.

Dikutip dari Kompas.com, Zulhas saat itu menyebut proses pengangkatan Ahmad Luthfi menjadi Irjen Kemendag sudah hampir selesai.

Adapun hal itu disampaikan Zulkifli setelah menghadiri pembukaan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) PAN di Semarang, Jateng.

"Sedang proses untuk Irjen Kemendag, sudah hampir selesai," katanya saat itu.

Di sisi lain, Polri ketika itu juga mengakui Ahmad Luthfi bakal menjadi Irjen Kemendag.

Berita Rekomendasi

Namun, saat itu, masih menunggu hasil penilaian dari Tim Penilaian Akhir (TPA) dan Keputusan Presiden (Keppres) dari Presiden Joko Widodo).

"Ya karena itu jabatan eselon 1 maka menunggu TPA dan Kepres dulu," kata Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM), Irjen Dedi Prasetyo, pada 10 Juni 2024 lalu.

PAN Dukung Ahmad Luthfi Jadi Cagub di Pilkada Jateng

Ketika itu, Zulhas yang juga Ketua Umum PAN, turut menyatakan dukungannya secara informal kepada Ahmad Luthfi untuk dicalonkan menjadi cagub di Pilkada Jateng 2024

Adapun pernyataan Zulhas tersebut disampaikannya pada 3 Mei 2024 silam.

Baca juga: Projo Dukung Irjen Ahmad Luthfi di Pilgub Jateng dan Gusti Bhre di Pilkada Solo

"Jateng kan sudah saya Pak Luthfi, ya saya udah dukung Pak Luthfi nanti. Pak Luthfi itu sekarang Kapolda," kata Zulhas di Kantor DPP PAN, Jalan Amil Buncit Raya, Pancoran, Jakarta Selatan.

Zulhas juga menyampaikan jika Ahmad Luthfi resmi menjadi cagub di Pilkada Jateng, maka PAN bakal membebaskan untuk memiliki cawagub yang akan mendampingi.

"Wakilnya siapa? Terserah Pak Luthfi, udah saya sampaikan dukung beliau," pungkasnya.

4 Partai Sudah Dukung Ahmad Luthfi

Di sisi lain, sudah ada empat partai yang mendukung Ahmad Luthfi menjadi cagub di Pilkada Jateng yaitu Golkar, PAN, Gerindra, dan PSI.

Adapun hal ini dibenarkan oleh Ketua Bappilu Golkar Jateng, M Iqbal.

"Golkar, PAN, Gerindra, PSI, ya kita seharusnya ke arah situ (koalisi) karena harus memenuhi kursi," jelas Iqbal, Kamis (25/7/2024).

Baca juga: Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi Dimutasi ke Mabes Polri

Dia menjelaskan, empat partai yang sudah sepakat mendukung Ahmad Luthfi maju pada Pilkada Jateng merupakan partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang sebelumnya mendukung Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka.

"Rencana deklarasi koalisi menunggu waktu yang tepat. Kan, Pak Luthfi belum pensiun," ucap dia.

Meski belum ada kesepakatan soal waktu deklarasi, dia memastikan bakal ada deklarasi koalisi sebelum pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Tapi yang pasti sebelum pendaftaran sudah ada deklarasi sekitar Agustus 2024 nanti," imbuhnya.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto/Abdi Ryanda Shakti)(Kompas.com/Muchamad Dafi Yusuf/Yefta Christopherus Asia Sanjaya)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas