Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kans Bahlil Jadi Ketua Umum Golkar, Agus Gumiwang: Insya Allah

Plt Ketua Umum Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK), buka suara soal nama Bahlil Lahadalia digadang-gadang menjadi ketua umum definitif Golkar.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Kans Bahlil Jadi Ketua Umum Golkar, Agus Gumiwang: Insya Allah
Tribunnews.com/ Taufik Ismail
Menteri Investasi Bahlil Lahadalia di Istana Kepreisdenan, Jakarta, Senin (5/2/2023). Plt Ketua Umum Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK), buka suara soal nama Bahlil Lahadalia digadang-gadang menjadi ketua umum definitif Golkar. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK), buka suara mengenai nama Bahlil Lahadalia digadang-gadang menjadi ketua umum definitif Golkar.

Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) tak berkomentar banyak ketika ditanya kans Bahlil menjadi Ketua Umum Golkar.

Dia hanya memberi jawaban singkat.

“Jawaban saya Insya Allah,” kata Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) di Kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Selasa (13/8/2024).

Menteri Perindustrian ini juga belum memastikan akan mendukung Bahlil sebagai calon ketua umum definitif.

Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) menyatakan, dirinya juga akan mencermati siapa-siapa saja yang akan maju sebagai calon ketua umum.

“Kita lihat dong, wong yang maju saja belum ada kan? Bagaimana kita bisa apa namanya meyakini ini calon tunggal?" ujarnya.

Baca juga: Bahlil Jadi Ketua Umum, Idrus Yakin Airlangga Tetap Diakomodir DPP Golkar dan Kabinet Prabowo-Gibran

BERITA TERKAIT

Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) memastikan dirinya tidak akan maju sebagai calon Ketua Umum Golkar karena alasan pribadi.

“Saya tidak (mencalonkan sebagai ketua umum Golkar), (kenapa?) alasan pribadi,” imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas