Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dr. H. Achmad Baidowi, S.Sos., M.Si.

Dr. H. Achmad Baidowi, S.Sos., M.Si. adalah politikus yang berasal dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Penulis: Rakli Almughni
zoom-in Dr. H. Achmad Baidowi, S.Sos., M.Si.
Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda
Achmad Baidowi 

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Dr. H. Achmad Baidowi, S.Sos., M.Si. adalah politikus yang berasal dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Achmad Baidowi tercatat aktif sebagai anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi PPP masa jabatan 2019-2024.

Di periode tersebut, Achmad Baidowi mengemban jabatan sebgai Wakil Badan Legislasi (Baleg), Anggota Komisi VI DPR RI, dan Sekretaris Fraksi PPP.

Namun, di Pemilu 2024, Achmad Baidowi gagal lolos ke DPR walaupun meraup 359 ribu suara dari Dapil Jatim XI.

Itu disebabkan PPP tidak memenuhi ambang batas parlemen sebesar 4 persen.

Selain sebagai politikus, Achmad Baidowi juga pernah aktif di sejumlah organisasi.

Ia tercatat pernah menjadi Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) saat masih duduk di bangku SMP tahun 1995, Organisasi Nadwah Iqro (ONI) Pamekasan tahun 1997-1998, Anggota Bidang Kekaryaan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Fakultas Tarbiyah IAIN Sunan Kalijaga (2001), Kordiska (2000), Kopma UIN Sunan Kalijaga (2000-2006), Pemimpin Redaksi LPKM Introspektif (2001-2006), Editor Penerbit SUKA-Press (2004-2006), dan Koordinator Liputan Sunan Kalijaga News (2004-2006).

Berita Rekomendasi

Lalu, Awiek juga sempat menjadi Ketua Umum Forum Komunikasi Mahasiswa Santri Banyuanyar (FKMSB) (2003-2007), Lingkar Studi Sosiologi Agama (LISSA) (tahun 2004-2005), Ketua Litbang Persatuan Alumni Darul Ulum Banyuanyar (Peradaban) (2010-2020), Wakil Ketua Umum Persatuan Alumni Darul Ulum Banyuanyar (Peradaban) 2021-2026, Ketua Departemen Pembinaan Keluarga Pengurus Pusat ICMI (2015-2020), dan Dewan Pakar Pengurus Pusat ICMI (2022-2027).

Kehidupan pribadi dan pendidikan

Achmad Baidowi lahir di Banyuwangi, Jawa Timur, pada tanggal 13 April 1980.

Ia memiliki istri yang bernama Uswatun Hasanah.

Awiek, begitu ia disapa, dan Uswatun dikaruniai 4 orang anak.

Achmad Baidowi menyelesaikan pendidikan di SDN Tegalharjo II (1992), SMPN 1 Kalibaru (1995), dan MA Darul Ulum, dan Banyuanyar Pamekasan (1998).

Tamat dari Madrasah Aliyah, Awiek menjalani profesi sebagai Guru Tugas di LPI Bustanul Ulum, Sana Laok, Waru Pamekasan (1998-1999) dan LPI Darul Ulum I Sumberdaga Waru Barat, Waru Pamekasan (1999 – 2000).

Halaman
1234
Sumber: TribunnewsWiki
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas