Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Ungkap Alasan Pakai Baju Kuning di Munas Golkar, Bahlil Guyon Kader Baru Saat Sapa Presiden

Pakaian Jokowi menjadi sorotan saat menutup Musyawarah Nasional (Munas) Golkar Ke XI di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Jokowi Ungkap Alasan Pakai Baju Kuning di Munas Golkar, Bahlil Guyon Kader Baru Saat Sapa Presiden
Tribunnews.com/ Taufik Ismail
Presiden Jokowi dalam acara Musyawarah Nasional (Munas) Golkar Ke XI di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu (21/8/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pakaian Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjadi sorotan saat menutup Musyawarah Nasional (Munas) Golkar Ke XI di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu (21/8/2024).

Presiden Jokowi mengenakan kemeja polos kuning lengan panjang dengan tanda pin merah putih di dada.

Pakaian tersebut hampir mirip dengan pakaian yang dikenakan para kader Golkar yang hadir dalam Munas.

Dalam sambutannya di acara tersebut, Jokowi sempat menyinggung soal baju yang ia kenakan.

"Mungkin ada yang bertanya kenapa saya memakai baju kuning? kenapa? ada yang bisa jawab saya beri sepeda," kata Jokowi.

Baca juga: Jokowi: Yang Buat Keputusan MK, Yang Dibicarakan Tetap Si Tukang Kayu

Menurut Jokowi, ia mengenakan baju kuning menyesuaikan dengan acara yang ia hadiri.

BERITA REKOMENDASI

Ia memakai baju kuning sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada partai Golkar selaku pemilik acara.

"Ya baju itu menyesuaikan. Baju yang saya kenakan untuk menghormati, untuk menghargai yang memiliki acara yaitu partai Golkar, jangan ke mana-mana dulu," kata Jokowi.

"Menghargai hajatan besar Partai Golkar yang secara aklamasi sudah memiliki Ketua Umum yang baru bapak Bahlil Lahadalia dan sekarang menjabat sebagai menteri ESDM," lanjut Jokowi.

Baca juga: Kala Rakyat Gaungkan Peringatan Darurat usai DPR Anulir Putusan MK, Jokowi Justru Tanggapi Santai

Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia pun sempat memberikan gurauan saat Presiden Jokowi mendatangi Munas Golkar.

Bahlil saat memberikan pidato politik dalam penutupan Munas Golkar menyapa Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja kuning.


"Saya pikir ada kader Golkar baru yang muncul. Ternyata Bapak Presiden. Karena bajunya warna kuning," ucap Bahlil kepada Jokowi.

Bahlil kemudian berkelakar dan tampak senang dengan guyonan yang dilakukannya kepada Jokowi itu.

"Saya pikir-pikir paten juga barang ini. Cocok kan. Cukup di hati saja ya," ucapnya.

Pakaian kuning yang dikenakan Jokowi tersebut menjadi sorotan karena dikaitkan dengan perebutan kursi Ketua Umum Golkar setelah mundurnya Airlangga Hartarto.

Sebelum Munas digelar, Presiden Jokowi diisukan akan mengambil alih Golkar.

Ada yang berspekukasi Presiden Jokowi akan menjadi Ketua Umum Golkar.

Ada juga yang menyebut Jokowi akan menjadi Ketua Dewan Pembina Golkar dengan kewenangan yang lebih luas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas