Profil Mukti Juharsa, Perwira Tinggi Polri yang Disebut dalam Sidang Korupsi Timah Harvey Moeis
Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri, Brigjen Pol Mukti Juharsa disebut dalam sidang kasus korupsi timah Harvey Moies, Kamis (22/8/2024).
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Febri Prasetyo
Ia kemudian menjabat sebagai Kapolres Berau Polda Kaltim pada 2012.
Pada 2014, ia menduduki jabatan Kapolres Kutai Kertanegara.
Sejak tahun 2015 hingga 2019, Mukti Juharsa beberapa kali menduduki jabatan penting.
Di antaranya Wakapolresta Tangerang Polda Metro Jaya, Dirreskrimsus Polda Kepulauan Babel, Kasubdit V Dittipidter Bareskrim Polri, hingga Analis Kebijakan Madya Bidang Pidter Bareskrim Polri.
Pada 2020, Mukti Juharsa menjabat sebagai Dirresnarkoba Polda Metro Jaya.
Lalu, pada 2023, ia mengemban amanat baru sebagai Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri.
Berikut riwayat jabatan Brigjen Pol Mukti Juharsa:
- Pamapta Polres Bolmong Polda Sulut (1995)
- Kapolsek Inobonto Polres Bomang Polda Sulut (1996)
- Kasatreskrim Polres Minahasa Polda Sulut (1998)
- Kasatreskrim Polresta Manado Polda Sulut (2000)
Baca juga: Harvey Moeis dan Helena Lim Terima Uang Pengamanan Dari 4 Pengusaha, Tamron Setor Rp 112 Miliar
- Kanit I Sat I Ditreskrim Polda Sulut (2002)
- Kasat Samapta Polres Sanger Talaud Polda Sulut (2003)
- Apolsek KPPP Polresta Bitung Polda Sulut (2004)