Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

10 Daftar dan Sosok Anggota DPR RI Terpilih Periode 2024-2029 Suara Tertinggi, Mayoritas dari PDIP

Berikut ini 10 daftar dan sosok anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI terpilih yang memiliki suara tertinggi, banyak dari PDIP.

Penulis: garudea prabawati
Editor: Sri Juliati
zoom-in 10 Daftar dan Sosok Anggota DPR RI Terpilih Periode 2024-2029 Suara Tertinggi, Mayoritas dari PDIP
(ISTIMEWA)
Berikut ini 10 daftar dan sosok anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI terpilih yang memiliki suara tertinggi, banyak dari PDIP. (istimewa) 

Pria kelahiran 11 April 1971 ini sebelumnya pernah menjabat sebagai Bupati Purwakarta selama dua periode berturut-turut dari 2008 sampai 2018.

Sebelum diangkat menjadi bupati, Dedi terlebih dahulu berkarier sebagai wakil bupati dan legislator di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Purwakarta pada 1999 hingga pengunduran dirinya seusai terpilih menjadi Wakil Bupati Purwakarta, mengutip Wikipedia.

Saat awal terjun di dunia politik, Dedi Mulyadi awalnya menjadi anggota DPRD Purwakarta pada Periode 1999-2004 dan menjabat sebagai Ketua Komisi E.

Akan tetapi pada 2003, ia terpilih sebagai Wakil Bupati Purwakarta Periode 2003-2008 berpasangan dengan Lily Hambali Hasan.

Pada tahun 2008, ia mencalonkan diri sebagai Bupati Purwakarta Periode 2008-2013 berpasangan dengan Dudung B. Supardi, dan menjadi Bupati Purwakarta pertama yang dipilih langsung oleh rakyat.

Pada periode selanjutnya, ia terpilih kembali menjadi Bupati Purwakarta Periode 2013-2018 berpasangan dengan Dadan Koswara.

Pada 23 April 2016, Dedi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Periode 2016-2020 menggantikan Irianto MS Syafiuddin atau biasa yang dikenal dengan nama Yance.

3. Edhie Baskoro Yudhoyono dari Demokrat : 318.223 suara

BERITA REKOMENDASI

Edhie Baskoro Yudhoyono atau yang karib disapa Ibas merupakan putra dari Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Ibas pernah menjadi Ketua Fraksi di DPR RI pada tahun 2014 - 2019.

Lantas berikut riwayat pekerjaan lainnya, mengutip dpr.go.id:

  • DPP Partai Demokrat, Sebagai: Ketua Komisi Pemenangan Pemilu. Tahun: 2014 - 2019
  • Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri TNI dan POLRI (GMFKPPI) , Sebagai: Dewan Pertimbangan. Tahun: 2012 - 2018
  • Kamar Dagang dan Industri (KADIN) , Sebagai: Wakil Ketua Umum Bidang Promosi Internasional, Pariwisata, Seni Budaya dan Olahraga. Tahun: 2010 - 2015
  • DPP Partai Demokrat , Sebagai: Sekretaris Jenderal . Tahun: 2010 - 2015
  • Kamar Dagang dan Industri (KADIN) , Sebagai: Kepala Pengembangan Industri Derivatif Pertanian . Tahun: 2008 - 2010
  • Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri TNI dan POLRI (GMFKPPI) , Sebagai: Kepala Departemen Pengabdian Masyarakat dan Olahraga. Tahun: 2007 - 2012
  • DPP Partai Demokrat, Sebagai: Ketua Departemen Kaderisasi. Tahun: 2005 - 2019
  • Yayasan Majelis Dzikir SBY Nurussalam , Sebagai: Sekretaris II . Tahun: 2004 - 2018

4. Hillary Brigitta Lasut dari Demokrat: 310.780 suara

Hillary Brigitta Lasut Hillary merupakan putri tunggal dari Bupati Kepulauan Talaud terpilih periode 2019-2024, Elly Engelbert Lasut yang juga sebelumnya pernah menjabat Bupati Kepulauan Talaud selama dua periode, 2004-2009 dan 2009-2010.

Sementara ibunya, Telly Tjanggulung, merupakan Bupati Minahasa Tenggara masa jabatan 2008-2013.


Hillary awalnya merupakan politisi NasDem pada 2019 - 2023, langsung sejak 2023 dirinya menjadi kader Partai Demokrat.

Perempuan kelahiran 22 Mei 1996 ini menjabat sebagai anggota DPR-RI mewakili daerah pemilihan Sulawesi Utara sejak 2019.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas