Harga Sewa Pesawat Erina Gudono Rp265 Juta per Jam, Berapa Biaya untuk Trip PP Indonesia-Amerika?
Gaya hidup mewah Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dan istrinya, Erina Gudono, ketika melakukan perjalanan ke Amerika Serikat, dikritik publik.
Penulis: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Erina Gudono, istri Kaesang Pangarep ini terus menjadi trending topik di Twitter lantaran dianggap pamerkan gaya hidup mewah.
Publik, terutama netizen kemudian membandingkan apa yang dilakukan Erina saat masyarakat Indonesia tengah heboh melakukan aksi demo untuk mengawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK).
Mula-mula warganet digemparkan dengan unggahan di Instagram Erina yang sedang berada di pesawat jet pribadi.
Tak hanya mengunggah foto jet pribadi, Erina juga sempat mengunggah foto Kaesang yang sedang menyantap sebuah roti yang diklaim seharga Rp 400.000.
Erina juga mengunggah aktivitasnya dengan Kaesang yang sedang membeli stroller bayi hingga ke negeri Paman Sam tersebut.
Berikut 3 gaya hedon Erina Gudono di Amerika:
1. Terbang Gunakan Jet Pribadi Gulfstream G650
Warganet menyoroti kepergian Kaesang dan istrinya ke Amerika Serikat di mana keduanya terbang menggunakan pesawat jet Gulfstream.
Salah satu akun X, Zakki Amali, mengungkap bahwa mereka menaiki pesawat Gulfstream G650ER dengan nomor registrasi N588SE.
Bahkan, diungkap pula estimasi biaya sewa jet pribadi tersebut, beserta biaya bahan bakarnya yang mencapai miliaran rupiah.
Pesawat tersebut juga disebut kerap tampak di Bandar Udara Adi Soemarmo, Boyolali.
Pasalnya, harga sewa pesawat jet Gulfstream ini tidaklah murah.
Seseorang perlu merogoh kocek lebih dalam untuk membayar biaya penerbangannya.
Dari penelusuran di internet, harga sewa Gulfstream G650 mencapai USD 17 ribu hingga USD 19.750 per jam.
Jika dikurskan ke rupiah, dengan kisaran rata-rata kurs bulan Agustus, nilainya mencapai Rp 265-300 jutaan.