Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sebanyak 9 Ranpur Anoa dan Truk Dikerahkan ke Jakarta, Ada Apa?

Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) Kolonel (Inf) Wahyu Yudhayana mengakui ada sembilan ranpur Anoa yang dikerahkan dari Brigit 1 PIK/Jayasakt

Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in Sebanyak 9 Ranpur Anoa dan Truk Dikerahkan ke Jakarta, Ada Apa?
Surya/AHMAD ZAIMUL HAQ
SURABAYA JUANG - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini berdiri di dalam panser Anoa seraya meneriakkan yel-yel kemerdekaan saat Parade Surabaya Juang melintas di Jl Gubernur Suryo, Minggu (11/11/2018). Parade tahunan yang diikuti ribuan peserta itu untuk memperingati Hari Pahlawan. SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - TNI Angkatan Darat (AD) memberikan penjelasan atas adanya pergerakan sembilan kendaaraan tempur (ranpur) Anoa dan truk militer dari Brigade Infanteri 1 PIK/Jayasakti, Pasar Rebo, Jakarta Timur, menuju Jakarta Pusat.

Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) Kolonel (Inf) Wahyu Yudhayana mengakui ada sembilan ranpur Anoa yang dikerahkan dari Brigit 1 PIK/Jayasakti.

Namun, pengerahan ranpur-ranpur tersebut itu bukan untuk pengamanan di sekitar kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI maupun melakukan kudeta.

Sedianya, ranpur-ranpur itu menuju Markas Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Tanjung Priok, Jakarta Utara, dalam rangka persiapan kegiatan pengamanan konferensi tingkat tinggi (KTT) Indonesia-Afrika Forum di Bali.

“Memang benar telah dilaksanakan pergeseran sembilan unit Ranpur Anoa dari Jajaran Brigif 1/PIK menuju Kolinlamil, Tanjung Priok, Minggu (25/8/2024) malam. Pergeseran tersebut dalam rangka persiapan kegiatan pengamanan KTT Indonesia-Afrika Forum di Bali," kata Wahyu dalam keterangan tertulis, Senin (26/8/2024).

Wahyu mengatakan, ada dua forum yang dilaksanakan pengamanan, yakni High Level Forum on Multi Stakeholder Partnership (HLF MSP) dan Indonesia-Africa Forum (IAF) yang akan digelar di Bali, pada 1-3 September 2024.

Tamu-tamu yang diundang ke acara tersebut antara lain kepala negara/pemerintah, kepala organisasi internasional, pejabat pemerintah setingkat menteri, bank pembangunan multilateral, swasta, organisasi masyarakat sipil, filantropi, hingga akademisi.

BERITA REKOMENDASI

“Banyak tamu penting yang akan hadir dalam kegiatan tersebut, untuk itu pengamanannya juga harus maksimal, termasuk perkuatan ranpur tadi,” tutur Wahyu.

Baca juga: Menko Polhukam Wanti-wanti Intelijen TNI-Polri Jangan Sampai Kecolongan

Di media sosial, beredar video pergeseran ranpur Anoa dan truk militer yang melintas di Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur.

Salah satu akun yang mengunggah video tersebut adalah akun X, @jayarjuna7.

“Lokasi Raya Bogor, Militer Merapat ke Ibu Kota, ada apa?” tulis akun tersebut.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas