Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perum Bulog Buka Rekrutmen untuk Lulusan SMA/SMK, D3, dan S1, Batas Daftar 12 September 2024

BUMN Perum Bulog buka rekrutmen atau lowongan kerja posisi Staf Pelaksana untuk lulusan SMA/SMK, D3, dan S1. Batas pendaftaran 12 September 2024.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Febri Prasetyo
zoom-in Perum Bulog Buka Rekrutmen untuk Lulusan SMA/SMK, D3, dan S1, Batas Daftar 12 September 2024
Instagram @perum.bulog
BUMN Perum Bulog buka rekrutmen atau lowongan kerja posisi Staf Pelaksana untuk lulusan SMA/SMK, D3, dan S1. Batas pendaftaran 12 September 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Salah satu perusahaan BUMN, Perum Bulog, tengah membuka rekrutmen atau lowongan kerja untuk posisi Staf Pelaksana.

Lowongan kerja Perum Bulog ini terbuka bagi lulusan pendidikan minimal SMA/SMK, D3, dan S1.

Periode pendaftaran lowongan kerja ini dibuka mulai 10 sampai 12 September 2024.




Proses pendaftaran dilakukan secara online melalui laman bulog.rakamin.com.

Kualifikasi Umum Pelamar

Mengutip unggahan akun Instagram resmi @perum.bulog, berikut ini kualifikasi umum pelamar rekrutmen Perum Bulog:

  1. Warga negara Indonesia
  2. Pria/wanita
  3. Sehat jasmani dan rohani
  4. Memiliki prestasi di bidang olahraga akan dijadikan sebagai nilai tambah
  5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia
  6. Maksimal Usia per 1 September 2024:
    • SMA/k: 25 tahun
    • D3: 27 tahun
    • S1: 30 tahun
  7. Nilai minimal Ijazah/IPK:
    • SMA/K: Rata-rata 7.0
    • D3: Minimal 3.00 dari PTN/PTS dengan minimal akreditasi B
    • S1: Minimal 3.00 dari PTN/PTS dengan minimal akreditasi B

Kualifikasi Pendidikan Pelamar

Rekrutmen Perum Bulog terbuka untuk lulusan SMA/SMK, D3, dan S1 dengan kualifikasi pendidikan sebagai berikut:

  • SMA/SMK: Administrasi Perkantoran/Sekretaris, Akuntansi/Keuangan, Multimedia/DKV, Pemasaran/Penjualan, IPA/IPS, Teknik Mesin
  • Diploma III (D3): Administrasi Bisnis/Niaga, Administrasi Perkantoran/Sekretaris, Akuntansi, Kearsipan, Logistik/Transportasi, Pemasaran, Perpajakan, Teknik Informatika, Teknik Sipil
  • Sarjana (S1): Administrasi Bisnis, Agribisnis, Agronomi, Akuntansi, Arsitektur, Desain Komunikasi Visual, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Ilmu Hukum, Ilmu Komunikasi, Manajemen Logistik/Transportasi, Pemasaran, Pertanian, Sastra Inggris, Statistika, Teknik Informatika, Teknik Sipil

Syarat Dokumen Administrasi

Adapun berikut ini persyaratan dokumen administrasi yang perlu dilampirkan pelamar saat melakukan pendaftaran online rekrutmen Perum Bulog:

  1. Scan Ijazah/SKL
  2. Scan Transkrip Nilai
  3. Scan KTP
  4. Scan Kartu Keluarga
  5. Scan Surat Pernyataan Kesanggupan
  6. Foto full body dengan background warna merah

Tahapan Seleksi Rekrutmen

BERITA TERKAIT

Simak tahapan seleksi rekrutmen Perum Bulog di bawah ini.

Baca juga: Lowongan Kerja BUMN Bio Farma 2024 untuk Lulusan D3-S3, Buka 46 Posisi, Cek Syaratnya

  1. Seleksi Administrasi
  2. Tes Intelegensi
  3. Psikotes
  4. Wawancara Psikolog
  5. Wawancara User
  6. Medical Check Up (MCU)

Informasi lebih lanjut mengenai rekrutmen Perum Bulog, klik di sini.

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas