Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diisukan Jadi Menteri Prabowo, Anies Baswedan Duduk Bareng Sejumlah Anggota DPR yang Baru Dilantik

Anies Baswedan menghadiri sebuah acara bersama sejumlah Anggota DPR RI periode 2024-2029, Minggu (9/10/2024).

Editor: Wahyu Aji
zoom-in Diisukan Jadi Menteri Prabowo, Anies Baswedan Duduk Bareng Sejumlah Anggota DPR yang Baru Dilantik
Tangkap layar akun Instagram @rajivsingh9191
Anies Baswedan duduk bersama sejumlah Anggota DPR RI periode 2024-2029, diantaranya Rajiv dari Fraksi NasDem, Rahmat Gobel, Fauzi Amro dan Eko Patrio. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anies Baswedan menghadiri sebuah acara bersama sejumlah Anggota DPR RI periode 2024-2029, Minggu (9/10/2024).

Belum diketahui acara apa yang Anies hadiri tersebut.

Dikutip Tribun dari akun Instagram anggota DPR Rajiv dari Fraksi NasDem, Anies duduk di sebuah meja bundar bersama Rahmat Gobel, Fauzi Amro dan orang dekat Anies, Naufal Firman Yursak.

Dalam acara ini juga hadir Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Denny Cagur.

Sementara Eko Patrio menggunakan kamera handphonenya selfie foto bersama.

Keterangan foto tersebut ditulis "Silahturahmi nambah rejeki," tulis Rajiv.

Acara itu diduga digelar sebagai rasa syukur atas dilantiknya Rajiv sebagai Anggota DPR.

Berita Rekomendasi

Rajiv diketahui dekat dengan Anies saat partainya, NasDem mengusung bekas calon presiden itu di Pilpres 2024.

Rajiv adalah Anggota DPR RI terpilih dari Dapil Jabar 2 yakni Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan Kabupaten Bandung.

Menurut Anies Baswedan, Rajiv merupakan anak muda yang memiliki rekam jejak pengabdian kepada masyarakat yang sangat panjang.

"Saya senang sekali ketika mendengar Kang Rajiv bersedia menjadi Caleg, bersedia untuk memikirkan, memperjuangkan rakyat di DPR," ujar Anies Baswedan dikutip dari akun Instagram Rajiv.

Anies mengatakan, kesiapan Rajiv untuk menjadi Caleg tersebut merupakan sebuah kebaikan yang harus didukung dan ia pun mendoakan agar terpilih menjadi anggota DPR RI.

"Mari kita doakan, mari kita dukung, dan mari kita ajak kanan kiri untuk ikut memilih Kang Rajiv. Insya Allah nantinya akan menjadi anggota DPR yang responsif, aspiratif, dan selalu memperjuangkan konstituen yang berada di Dapilnya," kata Anies Baswedan.

Sementara Rajiv mengatakan, selama ini ia memang dekat dengan Anies Baswedan, bahkan calon presiden itu kerap menyampaikan pesan-pesan yang baik, termasuk minta doa agar terpilih menjadi presiden pada Pilpres 2024.

"Pak Anies selalu menyampaikan pesan-pesan yang baik untuk masyarakat, tapi yang selalu dititipkan minta doanya untuk beliau," ujarnya beberapa waktu lalu.

Pesan dan doa yang disampaikan Anies tersebut karena perjuangan untuk menjadi presiden dinilai tidak mudah karena ajang Pilpres 2024 merupakan tantangan yang besar, sehingga perlu kebersamaan.

"Tapi yang penting doanya supaya apa yang dilakukan sama pak Anies di DKI terhadap masyarakat menengah ke bawah, kesetaraan dan kesempatan yang sama itu bisa dirasakan seluruh rakyat Indonesia, khususnya di Jabar 2 ini," kata Rajiv.

Selain itu, Rajiv dan Anies juga kerap membicarakan soal isu-isu di masyarakat bawah karena selama ini keduanya kerap bersentuhan dengan mereka meskipun berbeda cakupannya.

"Jadi yang dibicarakan bagaimana kondisi masyarakat di bawah karena bagaimana pun kaya kami para caleg ini  banyak bersentuhan ya, tapi kalau beliau kan urusannya se-Indonesia," ucapnya.

Kabar Anies jadi menteri kabinet Prabowo

Mantan gubernur DKI Jakarta dan calon presiden nomor urut 01, Anies Baswedan dikabarkan bergabung di kabinet Prabowo-Gibran.

Tak hanya Anies Baswedan, PDIP yang disebut-sebut partai oposisi juga dikabarkan gabung kabinet Prabowo-Gibran.

Pelantikan Prabowo Subianto sebagai Presiden ke-8 Republik Indonesia dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia akan dilaksanakan hari Minggu (20/10/2024).

Di tengah penantian pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih tersebut, beredar di media sosial X (Twitter) kabar Anies Baswedan dan PDIP masuk kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Salah satu akun yang mengabarkan berita itu adalah @PartaiSocmed pada Sabtu (5/10/2024). "BREAKING! Anies Baswedan masuk kabinet! "twitnya pada pukul 14.20 WIB.

Atas postingan @PartaiSocmed ini, sejumlah akun turut menanggapi. Bahkan ada yang menyebutnya sebagai hoaks. 

Namun, @PartaiSocmed tidak terima gara-gara disebut hoaks.

Akun tersebut pun menantang netizen yang menyebut hoaks itu untuk taruhan.

"50 juta atau 100 juta boleh. Uang ditaruh di tempat netral,"tantang @PartaiSocmed.

"Info kami tidak pernah meleset kan?"sambungnya.

"Ga heran gw mah kalau misal masuk kabinet, wong Anies Prabowo ga ada masalah, yang ada masalah Jokowi Anies,"balas akun @Zulfikar2119.

"Sebenarnya dgn Jokowi juga tidak ada masalah kok. Cuma dulu memang hubungan Jokowi-Anies dihalang2i oleh orang2 si merah,"balas @PartaiSocmed.

Terkait kabar hangat di media sosial X tersebut, dari informasi yang dihimpun Tribun Medan, adapun alasan Anies masuk di jajaran Kabinet Prabowo tersebut untuk merangkul dan bagian dari rekonsiliasi nasional.

“Memang ada kok komunikasi tim Prabowo dengan Anies, tapi selanjutnya tidak tahu membahas masalah kabinet,” kata sumber Tribun Medan, orang dekat Anies Baswedan, Sabtu (5/10/2024).

Namun, tambah sumber tersebut, info Anies Baswedan masuk kabinet yang beredar di media sosial bisa saja tes ombak.

Baca juga: Anies Baswedan Turuti Saran Netizen saat Tonton Konser John Legend

"Bisa saja tes ombak itu. Tapi semuanya itu akan berakhir pada hak prerogatif presiden Prabowo itu nantinya"pungkasnya. 

Anies nonton konser John Legend

Anies Baswedan menikmati konser penyanyi asal Amerika Serikat, John Legend, di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Minggu (6/10/2024) malam.

Anies Baswedan hadir di konser John Legend bersama sang istri, Fery Farhati.

Momen Anies Baswedan menonton konser John Legend diabadikannya melalui unggahan Instagram pribadinya.

Tampak Fery Farhati bersandar di pundak Anies.

Anies mengaku menuruti saran yang diberikan netizen untuknya saat konser John Legend berlangsung.

Saran itu ialah untuk tidak ikut bernyanyi, namun fokus menikmati suara John Legend.

"Menuruti saran teman-teman untuk tidak ikutan nyanyi tapi fokus menikmati suara penyanyi aslinya, dan fokus menikmati momen bersama @fery.farhati."

"Suaranya memang beneran Legend ya. Best concert date ever," tulis Anies Baswedan.

Diketahui, konser John Legend digelar bersamaan dengan debat Pilkada Jakarta 2024 perdana yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Juru Bicara Anies, Angga Putra Fidrian mengatakan mantan Capres pada Pilpres 2024 itu tidak mendapatkan undangan dari penyelenggara debat yakni KPU Daerah Jakarta.

Anies, kata Angga, sudah dijadwalkan untuk nonton konser bahkan sebelum ada penentuan jadwal debat.

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama sang istri, Fery Farhati menikmati konser penyanyi asal Amerika Serikat, John Legend, di Sentul Internasional Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Minggu (6/10/2024) malam.
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama sang istri, Fery Farhati menikmati konser penyanyi asal Amerika Serikat, John Legend, di Sentul Internasional Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Minggu (6/10/2024) malam. (Instagram/johnlegend-aniesbaswedan)

Alhasil kata Angga, Anies memilih untuk nonton konser John Legend dan tidak hadir dalam debat perdana Cagub-Cawagub Jakarta.

"Betul nonton konser, sudah dijadwalkan sebelum ada tanggal debat Pilgub. Konsernya John Legend," ungkap Angga saat dimintai tanggapannya, Minggu.

Diketahui, Anies mengenakan kaus putih dibalut kimono gelap saat menonton konser John Legend.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu menjadi sasaran swafoto sejumlah masyarakat yang juga hadir di konser John Legend itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas