Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Verrel Bramasta Buka Suara Soal Tudingan Main Ponsel ketika Rapat di DPR: Itu Tidak Benar

Anggota DPR RI Fraksi PAN, Verrell Bramasta angkat suara terkait berita dugaan main HP ketika sedang Rapat DPR RI. 

Penulis: Malvyandie Haryadi
zoom-in Verrel Bramasta Buka Suara Soal Tudingan Main Ponsel ketika Rapat di DPR: Itu Tidak Benar
Ist
Anggota DPR RI Fraksi PAN, Verrell Bramasta angkat suara terkait berita dugaan main HP ketika sedang Rapat DPR RI.  

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota DPR RI Fraksi PAN, Verrell Bramasta angkat suara terkait berita dugaan main HP ketika sedang Rapat DPR RI. 

Verrell sangat menyayangkan tidak ada media yang klarifikasi ke dirinya sebelum berita tersebut disiarkan. 

“Momen itu adalah ketika saya sedang mencari materi dari HP, saat kegiatan Lemhanas. Bukan main HP karena main game/lain-lain. Jadi sangat disayangkan jika ada media yang memberitakan tanpa nanya kebenarannya. Sehingga terkesan memprovokasi. Padahal harusnya media bisa mencakup dua sisi,” ucap Verrell, Selasa (8/10/2024).

Terkait hal tersebut, Verrell juga banyak mendapat cibiran dari para netizen. Namun Verrell menekankan bahwa bullying bukanlah hal yang ditolerir oleh dirinya. 

“Hasil dari berita seperti itu, jadinya pasti banyak yang makin skeptis. Saya paham dan menurut saya gak apa-apa. Toh selama ini juga netizen / media memang selalu seperti itu terhadap saya. Jadi udah tahan banting lah hehehe. Namun yang buat saya sedih, ketika masyarakat yang memilih saya juga kena bully. Hal tersebut yang tidak bisa saya tolerir. Karena bagi saya, kebebasan berpendapat bukan berarti bebas membully,” ujar Verrell. 

Verrell berharap bahwa kedepannya kita bisa bijak dalam berdemokrasi dan mengutarakan pendapat sesuai dengan nilai-nilai ketimuran. 

Verrell juga mengatakan bahwa ia sangat terbuka kepada media. 

BERITA REKOMENDASI

“Saya berharap bahwa kita bisa menerapkan nilai-nilai ketimuran dalam bermedia sosial. Kita harus paham bahwa tidak semua orang kuat dengan cibiran-cibiran netizen. Dan untuk media yang mau memberitakan saya atau butuh klarifikasi, pintu saya terlalu terbuka,” tutup Verrell.

Sempat viral

Sebelumnya, viral di media sosial, aktor muda sekaligus anggota DPR RI terpilih, Verrel Bramasta disebut bermain ponsel saat sedang mengikuti sebuah rapat.

Momen tersebut salah satunya diunggah akun X @opposite6892 pada Sabtu (5/10/2024).

Terlihat dalam video, Verrel memainkan ponselnya, sementara suasana ruangan saat itu tengah berlangsung pertemuan atau rapat.

Karenanya, ia menyebutkan bahwa aksi Verrel tersebut dianggap tidak sopan.

Penjelasan PAN

Menanggapinya, Wakil Ketua Umum (Waketum) PAN, Eddy Soeparno membenarkan pria "Yang jelas itu bukan dalam rapat DPR, karena DPR masih belum rapat. Komisinya saja belum dibentuk, apalagi rapat," kata Eddy, Minggu (6/10/2024), dikutip dari Kompas.com.

"Jadi saya kira itu momen lain, saya enggak tahu itu momen persisnya apa," ujar dia.

Menurut Eddy, menggunakan ponsel di tengah-tengah rapat atau pertemuan merupakan hal yang wajar.

Apalagi, jika seseorang tersebut sedang menerima pesan penting.

Eddy menilai, siapapun yang menerima pesan penting pasti akan menjawab atau membalasnya.

"Saya juga dalam rapat resmi di DPR, apalagi saya memimpin, kalau ada yang penting dan ada kesempatan untuk membalas, ya saya akan membalas, kok. Melihat urgensi daripada pesan yang harus segera direspons," ujarnya. 

Eddy meminta agar publik tidak memiliki prasangka buruk kepada Verrel karena latar belakangnya sebagai seorang artis. 

Terlebih, ada perilaku yang lebih buruk dari sekedar bermain ponsel saat rapat, yakni tidak menghadiri rapat tanpa alasan jelas. 

"Saya bisa pastikan bahwa kader-kader PAN itu serius kalau rapat. Perjuangan menuju DPR enggak gampang, masa sampai DPR main-main," tutur Eddy.

Adapun, Verrell Bramasta berhasil lolos ke Senayan setelah memenangkan Pileg 2024 di daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat 7.

Dapil tersebut melip wilayah Purwakarta, Karawang, dan Bekasi.

Verrel Bramasta dilantik bersama anggota DPR RI periode 2024-2029 lainnya pada Selasa (1/10/2024).

Sosok dan Biodata Verrell Bramasta

Verrell Bramasta dikenal sebagai aktor, penyanyi, dan model berkebangsaan Indonesia.

Verrell Bramasta melebarkan sayapnya dan mulai menjajal dunia politik.

Verrell mengikuti jejak ibunya, Venna Melinda, menjadi politisi dengan bergabung Partai Amanat Nasional (PAN).

Perjalanan karier Verrell Bramasta dimulai dengan tampil sebagai bintang tamu dalam sebuah acara gelar wicara di tahun 2014.

Kemunculan Verrell Bramasta menarik perhatian industri hiburan.

Tak lama kemudian, Verrell sudah menjalani debut di layar kaca lewat serial Bintang di Langit.

Dukungan penuh dari kedua orangtuanya, Venna Melinda dan Ivan Fadilla, menjadi faktor penting yang mendorong Verrell untuk terus berkembang di dunia hiburan.

Belasan judul sinetron pernah dibintangi oleh Verrell Bramasta.

Kakak Athalla Naufal ini juga turut membintangi beberapa film layar lebar seperti LDR hingga ILY from 38.000 Ft.

Setelah hampir satu dekade berkarier, Verrell mencoba peruntungan baru di dunia politik.

Keputusannya bergabung dengan PAN pada tahun 2023 menandai babak baru dalam hidupnya.

Walaupun masih muda, Verrell mengaku siap mengambil tantangan baru untuk memberi kontribusi lebih besar bagi masyarakat sebagai anggota DPR RI.

Sebagai seorang artis, Verrell memiliki sederet prestasi yang mengukuhkan posisinya sebagai salah satu aktor papan atas Indonesia.

Sejak debutnya, Verrell telah memenangkan berbagai penghargaan bergengsi, di antaranya Silet Awards 2014 sebagai Idola Baru Tersilet, hingga Indonesian Television Awards 2020 dalam kategori Aktor Sinetron Terpopuler untuk perannya dalam sinetron Putri untuk Pangeran.

Selain akting, Verrell Bramasta juga mendapat apresiasi di bidang fesyen.

Verrell berhasil menyabet penghargaan Insert Fashion Awards untuk Most Fashionable Actor.dalam video itu adalah Verrell Bramasta

Sumber: Tribun Jatim

 

Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas