Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

GMKI Tanggapi Rencana Prabowo Sejahterakan Hakim di Indonesia: Momen Perbaikan Sistem Peradilan

Komitmen ini memberi harapan baru bagi reformasi sektor peradilan yang selama ini dinantikan oleh para penegak hukum di Indonesia.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in GMKI Tanggapi Rencana Prabowo Sejahterakan Hakim di Indonesia: Momen Perbaikan Sistem Peradilan
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Anggota Solidaritas Hakim Indonesia saat audiensi dengan Pimpinan DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (8/10/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) menyambut baik langkah presiden terpilih, Prabowo Subianto, atas sikap tegasnya dalam merespons aspirasi yang disampaikan oleh para hakim yang tergabung dalam Solidaritas Hakim Indonesia (SHI). 

Komitmen Prabowo untuk secara langsung berbicara dengan perwakilan hakim saat Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) bersama pimpinan DPR RI menjadi bukti nyata kepeduliannya terhadap penguatan lembaga yudikatif.

"Ini merupakan sinyal positif bahwa kesejahteraan penegak hukum akan menjadi prioritas penting di bawah pemerintahannya," kata Ketua Umum GMKI Jefri Gultom, kepada wartawan, Selasa (8/10/2024).

Dalam percakapannya, Prabowo menegaskan bahwa isu kesejahteraan hakim sudah lama menjadi perhatiannya, dan akan memprioritaskan penyesuaian gaji serta tunjangan bagi para hakim segera setelah dilantik sebagai lresiden. 

Komitmen ini memberi harapan baru bagi reformasi sektor peradilan yang selama ini dinantikan oleh para penegak hukum di Indonesia.

"Pernyataan Bapak Prabowo tentang pentingnya kesejahteraan hakim adalah landasan kuat untuk perbaikan sistem peradilan di Indonesia. Tanpa jaminan kesejahteraan yang layak, independensi peradilan sulit dicapai," ucapnya.

Berita Rekomendasi

GMKI menyambut baik janji presiden terpilih untuk memperhatikan kesejahteraan hakim yang selama lebih dari satu dekade belum mengalami peningkatan signifikan. 

Peningkatan ini sangat penting mengingat peran krusial para hakim dalam menegakkan keadilan di masyarakat. 

GMKI juga mengapresiasi Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad, yang memfasilitasi dialog langsung antara Prabowo dan para hakim.

"Kami berterima kasih kepada Bapak Sufmi Dasco Ahmad atas perannya dalam membuka jalur dialog langsung ini. Ini adalah contoh sinergi yang baik antara eksekutif dan legislatif dalam menyelesaikan masalah kesejahteraan hakim," ujar Jefri.

Momen Dasco Telepon Prabowo saat Perwakilan Hakim Datangi DPR, Janji Sejahterakan Hakim Usai Dilantik Presiden


Wakil Ketua DPR RI dari fraksi Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad sempat menelepon presiden terpilih RI, Prabowo Subianto saat audiensi bersama Solidaritas Hakim Indonesia (SHI). Eks Danjen Kopassus itu pun berjanji akan meningkatkan kesejahteraan hakim.

Audiensi puluhan hakim itu digelar di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (8/10/2024). Selain Dasco, adapula Wakil Ketua DPR lain yaitu Adies Kadir dan Cucun Syamsurizal.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas