Ramai Politisi Raih Gelar Doktor: Ada AHY, Bahlil hingga Hasto Kristiyanto
Simak perjalanan AHY, Bahlil, dan Hasto dalam meraih gelar doktor di 2024.
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA – Dalam dua minggu terakhir ini ada tiga orang politisi yang menjalani Sidang Promosi Terbuka Doktoral.
Ketiganya memiliki jabatan ketua hingga sekjen partai besar di Indonesia.
Mereka adalah Ketua Umum Partai Demokrat sekaligus Menteri Agraria dan Tata Ruang atau Kepala Badan Pertahanan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia Bahlil Lahadalia yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Partai Golkar hingga Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.
Berikut ulasanya yang dirangkum Tribunnews.com:
1. AHY
Dari laman resmi Universitas Airlangga (UNAIR), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melangsungkan sidang doktor terbuka pada Senin (7/10/2024).
Sidang ini digelar langsung (hybrid) atau juga bisa diakses daring melalui beberapa kanal di media youtube.
Turut hadir, Presiden RI ke-6, Prof Dr H Susilo Bambang Yudhoyono selaku ayah AHY, istri AHY, Annisa Pohan, adiknya, Edhie Baskoro, Aliya Rajasa, dan keluarga lainnya.
Rektor UNAIR, Prof Dr Mohammad Nasih SE MT Ak bertindak sebagai pimpinan sidang pada sidang doktor terbuka ini.
Kemudian, sebagai promotor Prof Badri Munir Sukoco SE MBA PhD, serta para penyanggah sidang, yang salah satu diantaranya adalah mantan Menteri Pendidikan Republik Indonesia Prof Dr Ir Mohammad Nuh DEA.
AHY menempuh program studi Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) di Sekolah Pascasarjana UNAIR.
Pada sidang kali ini AHY menyampaikan materi disertasinya yang berjudul “Kepemimpinan Transformasional dan Orkestrasi Sumber Daya Manusia Menuju Indonesia emas 2045”.
AHY pun dinyatakan lulus dan menyandang gelar Doktor.
2. Bahlil Lahadalia
Bahlil Lahadalia, resmi meraih gelar doktor dari Sekolah Kajian Stratejik dan Global (SKSG) Universitas Indonesia (UI) pada Rabu (16/10/2024).