Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pendaftaran PPPK 2024 Periode 1 Tinggal 2 Hari Lagi, Segera Daftar dan Siapkan Dokumen Ini 

Pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 periode 1 akan ditutup 2 hari lagi.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Pendaftaran PPPK 2024 Periode 1 Tinggal 2 Hari Lagi, Segera Daftar dan Siapkan Dokumen Ini 
Tangkapan layar laman SSCASN BKN
Tampilan laman SSCASN - Pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 periode 1 akan ditutup 2 hari lagi. 

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 dibagi menjadi 2 periode.

Pendaftaran PPPK 2024 periode pertama dibuka mulai 1 - 20 Oktober 2024 dan periode kedua dibuka mulai 17 November - 31 Desember 2024.

Artinya, pendaftaran PPPK 2024 periode 1 akan segera berakhir dalam 2 hari lagi.

Oleh karena itu, bagi kamu yang belum mendaftar PPPK 2024, segera melakukan pendaftaran di laman sscasn.bkn.go.id.

Sebelum daftar, kamu harus menyiapkan beberapa dokumen yang dibutuhkan.

Dokumen Persyaratan PPPK 2024

  • Pasfoto terbaru menggunakan pakaian formal dengan latar belakang warna merah
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli
  • Surat lamaran ditulis tangan dengan tinta hitam atau diketik menggunakan komputer
  • Ijazah asli atau STTB (bagi lulusan SMA/sederajat) asli
  • Transkrip Nilai asli atau Daftar Nilai (bagi lulusan SMA/sederajat) asli
  • Surat Keterangan memiliki pengalaman di bidang kerja sesuai dengan kompetensi tugas jabatan yang dilamar paling singkat 2 (dua) tahun pada Jabatan Pelaksana yang ditandatangani oleh Pimpinan Unit Kerja sesuai format
  • Surat Pernyataan Data Diri Pelamar yang sudah ditandatangani dan dibubuhi e-meterai/meterai tempel 10.000 harus sesuai format 

Baca juga: Cara Cek Pendaftar PPPK 2024, Update Terbaru Total Pelamar Bisa Dilihat di Sini

Tips Unggah Dokumen PPPK 2024

  • Pastikan dokumen dalam format yang diminta (PDF, JPG, PNG) dan sesuai dengan batasan ukuran file yang telah ditentukan
  • Pindai dokumen dengan resolusi yang cukup tinggi agar jelas, namun tidak terlalu besar dalam ukuran file
  • Gunakan alat kompresi online untuk memperkecil ukuran file tanpa mengurangi kualitas secara signifikan
  • Pastikan dokumen yang diunggah benar, lengkap, dan sesuai dengan yang diminta (misalnya, data KTP, ijazah, sertifikat, dll)
  • Beri nama file sesuai dokumen, misalnya “KTP_NamaAnda”

Cara Daftar PPPK 2024 di Laman SSCASN

  • Akses laman sscasn.bkn.go.id
  • Login akun terlebih dahulu
  • Lengkapi data diri
  • Unggah swafoto
  • Kemudian klik tombol 'Selanjutnya'
  • Jika sudah, pilih jenis seleksi PPPK yang diinginkan
  • Kemudian pilih formasi lulusan atau tingkat pendidikan yang dibuka
  • Lalu unggah semua dokumen persyaratan sesuai yang ditentukan
  • Periksa resume dan pastikan sudah lengkap dan benar
  • Akhiri pendaftaran
  • Cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran akun

Jadwal PPPK 2024

Periode Pertama

  • Pengumuman Seleksi: 30 September - 19 Oktober 2024
  • Pendaftaran Seleksi: 1 - 20 Oktober 2024
  • Seleksi Administrasi: 1 - 29 Oktober 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 30 Oktober  - 1 November 2024
  • Masa Sanggah: 2 - 4 November 2024
  • Jawab Sanggah: 2 - 6 November 2024
  • Pengumuman Pasca Masa Sanggah : 5 - 11 November 2024
  • Penarikan data final: 12 - 14 November 2024
  • Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 15 - 25 November 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 26 November -  1 Desember 2024
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 2 - 19 Desember 2024
  • Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 7 - 23 Desember 2024
  • Pengumuman Hasil Kelulusan : 24 - 31 Desember 2024
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 10 - 21 Desember 2024
  • Integrasi Nilai Seleksi Kompetensi dan Nilai Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 13 - 28 Desember 2024
  • Pengumuman Hasil Kelulusan : 24 - 31 Desember 2024
  • Pengisian DRH NI PPPK: 1 - 31 Januari 2025
  • Usul Penetapan NI PPPK: 1 - 28 Februari 2025

Periode Kedua

  • Pengumuman Seleksi: 1 - 30 November 2024
  • Pendaftaran Seleksi: 17 November - 31 Desember 2024
  • Seleksi Administrasi: 16 Desember 2024 - 3 Februari 2025
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 4 - 18 Februari 2025
  • Masa Sanggah: 19 - 21 Februari 2025
  • Jawab Sanggah: 20 - 27 Februari 2025
  • Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 22 - 28 Februari 2025
  • Penarikan data final: 1 - 7 Maret 2025
  • Pemetaan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi: 8 - 23 Maret 2025
  • Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 24 Maret - 8 April 2025
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 9 - 16 April 2025
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 17 April - 16 Mei 2025
  • Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 22 April - 21 Mei 2025
  • Pengumuman Hasil Kelulusan: 22 - 31 Mei 2025
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 25 April - 17 Mei 2025 
  • Integrasi Nilai Seleksi Kompetensi dan Nilai Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 30 April - 22 Mei 2025
  • Pengumuman Hasil Kelulusan: 22 - 31 Mei 2025
  • Pengisian DRH NI PPPK: 1 -30 Juni 2025
  • Usul Penetapan NI PPPK: 1 - 31 Juli 2025

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Artikel Lain Terkait PPPK 2024 

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas