Haru Aira, Anak AHY dan Annisa Pohan Saat Menengok Pohon Kenari Aira yang Ditanam Bu Ani di Istana
Almira Tunggadewi Yudhoyono, anak Anissa Pohan dan AHY terharu saat melihat pohon Kenari Aira yang ditanam Ani Yudhoyono di halaman Istana Negara.
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Adi Suhendi
AHY pada era Kabinet Jokowi-Maruf Amin diketahui mengemban jabatan sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).
AHY menjabat sebagai Menteri ATR/ BPN selama 8 bulan.
Dalam unggahan lainnya, Annisa Pohan pun memposting aktivitas mendatangi Taman Makam Pahlawan (TMP), Kalibata, Jakarta Selatan.
Dalam kesempatan tersebut keluarga Presiden ke- RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama dua putranya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), serta menantu dan cucunya nyekar ke makam Ani Yudhoyono.
Diketahui Ani Yudhoyono meninggal dunia pada 1 Juni 2019 dan jenazahnya dimakamkan di TMP Kalibata Jakarta.
Dalam unggahannya, Annisa Pohan membagikan momen mereka saat berziarah ke makam Ani Yudhoyono yang dilakukan, Selasa (22/10/2024).
"Bersama dengan Pak SBY, @annisayudhoyono, @ibasyudhoyono, @ruby_26, anak-anak, dan para sahabat kami berziarah dan mendoakan Memo yang telah berada taman keabadian," tulis Annisa Pohan dalam akun instagramnya.
"Memo (panggilan Ani Yudhoyono di keluarga), InsyaAllah segala didikan dan nasihat Memo kepada kami semua akan kami ingat dalam menjalankan tugas dan pengabdian baru kami di mana pun dan sampai kapan pun," lanjut dia.
Annisa Pohan pun tidak lupa menulis doa untuk Ani Yudhono.
"Semoga Memo bahagia di dunianya yang baru. Aamiin Ya Rabbal Alamin," tulis dia.