Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kantongi Izin, Perguruan Tinggi Indonesia Buka Cabang di Malaysia

Universitas Budi Luhur (UBL) membuka cabang di Kuala Lumpur, Malaysia untuk prodi kriminologi.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Kantongi Izin, Perguruan Tinggi Indonesia Buka Cabang di Malaysia
istimewa
Rektor Universitas Budi Luhur Prof. Dr. Agus Setyo Budi, pada Wisuda UBL di Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Universitas Budi Luhur (UBL) membuka cabang di Kuala Lumpur, Malaysia untuk prodi kriminologi.

Rektor Universitas Budi Luhur Prof. Dr. Agus Setyo Budi, M.Sc., mengatakan pembukaan cabang di Malaysia merupakan upaya memperluas jaringan.

"Kami punya kampus cabang di malaysia dan izinnya sudah keluar. Kita sudah mulai internasionalisasi. Jadi ke depan kalau sudah unggul berarti tinggal memperluas jaringan. Mengimplementasikan keunggulan kita untu diperluas," ujar Agus melalui keterangan tertulis, Kamis (14/11/2024).

Hal tersebut diungkapkan oleh Agus saat Wisuda UBL di Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta.

Mahasiswa asal Malaysia yang berkuliah di UBL Malaysia, kata Agus, bakal terdeteksi di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) Indonesia sebagai mahasiswa UBL.

"Jadi mahasiswa yang daftar di Malaysia akan terdeteksi di PDDikti sebagai mahasiswa asingnya UBL. Jadi kurikulumnya UBL yang mengajar pihak Malaysia," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Agus mengatakan UBL akan mengirimkan dosen ke Malaysia untuk pembelajaran.

“Kita sudah sosialisasi untuk kurikulum kita, yang mana nanti setiap bulannya kita akan mengirimkan dosen sebagai pengajar,” ungkapnya.

Seperti diketahui, sebanyak 1.337 wisudawan dan wisudawati UBL mengikuti sidang senat terbuka (Wisuda) di JCC.

Pada wisuda ini, UBL meraih akreditasi unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

Baca juga: KPK Dalami Kerja Sama Bisnis Antara Rektor UBL dan Eks Pejabat Bea Cukai Andhi Pramono

"Ini wisuda ke-45, berbarengan UBL mendapatkan akreditasi unggul untuk perguruan tingginya,” ujar Agus.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas