Habiburokhman Akui Dilema Tetapkan 5 Nama Capim KPK untuk Diserahkan ke Presiden Prabowo, Mengapa?
Habiburokhman mengaku pihaknya dilema dalam menetapkan lima orang calon pimpinan (capim) KPK untuk diserahkan ke Presiden RI Prabowo Subianto.
Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Dewi Agustina
Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman mengaku pihaknya dilema dalam menetapkan lima orang calon pimpinan (capim) KPK untuk diserahkan ke Presiden RI Prabowo Subianto.
Pasalnya kata dia, dari 10 nama yang lolos untuk melakukan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test di DPR RI hari ini, memiliki kualitas dan integritas yang sama.
Baca juga: Capim dan Calon Dewas KPK Mulai Jalani Fit and Proper Test Hari Ini, Berikut Daftarnya
"Memang kali ini kami harus katakan Komisi III dilema, dilemanya apa karena dari semua calon nyaris semua kualitasnya sama. Berintegritas, berkualitas punya gagasan besar punya track record bagus-bagus semua dan hampir gak ada celah," kata Habiburokhman kepada awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (18/11/2024).
Sementara kata Habiburokhman, pihaknya hanya bisa menetapkan 5 dari 10 orang yang nantinya akan diserahkan kepada Presiden RI Prabowo untuk selanjutnya ditetapkan sebagai pimpinan dan Ketua KPK 2024-2029.
"Dari 10 kami hanya bisa memilih 5. Kalau boleh kami pilih semua tapi undang-undang mengharuskan kami hanya memilih 5 di antaranya," beber dia.
Habiburokhman bahkan sudah mengakui hal tersebut kepada para calon pimpinan KPK termasuk kepada calon dewan pengawas KPK untuk bisa menjalankan tahapan fit and proper test secara baik.
Pasalnya kata dia, kalau sudah pada tahapan fit and proper test seperti sekarang ini, hanya tinggal menunggu siapa yang paling terbaik.
"Itu saya sampaikan kepada para calon, tinggal jalani saja tugas proses ini dengan sebaik-baiknya. Kalau begini sudah tinggal suratan tangan," kata Habiburokhman.
"Nanti semoga pada hari Kamis semua proses selesai kami akan pleno jadi di minggu ini selesai," tandas dia.
Diberitakan, Komisi III DPR RI hari ini, Senin (18/11/2024) mulai melakukan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test terhadap para calon pimpinan (capim) dan calon dewan pengawas (Cadewas) KPK untuk periode 2024-2029.
Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman mengatakan, dari uji kelayakan dan kepatutan ini nantinya akan menjadi salah satu syarat untuk menetapkan siapa yang akan menjadi pimpinan dan ketua KPK.
"Hari ini kami mulai melaksanakan fit and proper kalau untuk capim kami akan memilih dan menetapkan anggota pimpinan dan ketua KPK kalau untuk dewan pengawas ini namanya forum konsultasi dan pendalaman," kata Habiburokhman kepada awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin.
Terhadap capim KPK nantinya akan ada 10 orang yang sudah lolos berbagai tahapan untuk menjalani fit and proper test.
Setelah itu, DPR RI kata dia, akan memilih 5 dari 10 capim yang lolos itu untuk namanya diserahkan kepada Presiden RI Prabowo Subianto.
"Untuk berikutnya kami akan merekomendasikan lima orang kepada presiden," kata dia.
Adapun agenda fit and proper test pada hari ini, nantinya 10 orang capim dan cadewas KPK itu akan membuat makalah terkait dengan kepemimpinan di KPK.
Sementara, proses untuk uji kelayakan dan kepatutan ini akan berlangsung kata Habiburokhman hingga hari Kamis mendatang.
DPR RI kata dia, baru akan memutuskan siapa yang nanti namanya akan diserahkan kepada Presiden RI Prabowo Subianto pada Kamis 21 November 2024 pukul 21.00 WIB.
Berikut 10 nama capim KPK:
- Agus Joko Pramono
- Ahmad Alamsyah Saragih
- Djoko Poerwanto
- Fitroh Rohcahyanto
- Ibnu Basuki Widodo
- Ida Budhiati
- Johanis Tanak
- Michael Rolandi Cesnanta Brata
- Poengky Indarti
- Setyo Budiyanto
Berikut 10 nama calon anggota Dewan Pengawas KPK:
- Benny Jozua Mamoto
- Chisca Mirawati
- Elly Fariani
- Gusrizal
- Hamdi Hassyarbaini
- Heru Kreshna Reza
- Iskandar Mz
- Mirwazi
- Sumpeno
Wisnu Baroto