Lowongan Kerja Bank BRI untuk Lulusan S1, Ini Kualifikasi Pendaftarannya
Lowongan kerja Bank BRI untuk posisi Marketing (Junior Associate Mantri) dan Relationship Manager (RM) Konsumer Briguna, simak inilah syarat daftarnya
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI membuka lowongan kerja melalui BRILiaN Banking Officer Program (BBOP).
Adapun posisi lowongan kerja yang tersedia yaitu Marketing (Junior Associate Mantri) dan Relationship Manager (RM) Konsumer Briguna.
Lowongan kerja ini terbuka bagi lulusan pendidikan minimal Strata 1 (S1) dari Universitas/Perguruan Tinggi.
Pendaftaran dapat dilakukan hanya melalui Website Resmi Rekrutmen BRI di https://e-recruitmen.bri.co.id.
Selengkapnya, inilah kualifikasi kandidat untuk daftar lowongan Kerja Bank BRI:
1. Marketing (Junior Associate Mantri)
Deskripsi Pekerjaan:
Melaksanakan kegiatan pemasaran pinjaman, simpanan dan BRILink dan jasa bank lainnya termasuk pengembangan bisnis mikro berbasis ekosistem, memprakarsai dan menganalisis usulan pinjaman, melakukan pembinaan terhadap nasabah BRI Unit dan Agen BRILink.
Baca juga: Link Daftar Formasi Lowongan Kerja Dosen Tetap Non PNS Universitas Brawijaya, Ini Tahap Seleksinya
Lokasi Penempatan Regional Office Manado:
- Sulawesi Utara (Manado, Bitung, Kotamobagu, Tondano, dan Tahuna)
- Sulawesi Tengah (Palu, Parigi, Poso, Ampana, Luwuk, Morowali, Toli-Toli, dan Buol)
- Gorontalo (Gorontalo, Limboto dan Marisa)
- Maluku Utara (Ternate, Soa Sio, dan Tobelo)
Kualifikasi:
- Pendidikan minimal S1 dari Universitas / Perguruan Tinggi dengan IPK minimal 2.75 (Skala 4).
- Usia maksimal 25 tahun (belum berulang tahun ke-26 pada saat seleksi awal) bagi Fresh Graduate, dan usia maksimal 30 tahun (belum berulang tahun ke-31 pada saat seleksi awal) bagi yang memiliki pengalaman bekerja di bidang Perbankan minimal 1 tahun.
- Berpenampilan menarik.
- Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Menyukai tantangan dan memiliki network yang luas.
- Bersedia ditempatkan di seluruh unit kerja supervisi Regional Office BRI Manado.
- Mampu mengendarai kendaraan bermotor (dibuktikan dengan SIM C/A).
Panduan Pendaftaran:
Pendaftaran dapat dilakukan hanya melalui Website Resmi Rekrutmen BRI di https://e-recruitmen.bri.co.id dengan memilih Regional Office / Kantor Wilayah Manado dan posisi jabatan yang diminati.
Periode Pendaftaran dibuka mulai tanggal 26 November 2024 - 09 Desember 2024.
Panduan dan Pengiriman Video Perkenalan terdapat pada link berikut: https://bit.ly/PanduanVideoBBOPROManado.
Baca juga: Ada 2.500 Lowongan Kerja, Kemnaker Gelar Job Fair dan Festival Pelatihan Vokasi di Bandung Barat
2. Relationship Manager (RM) Konsumer Briguna
Deskripsi Pekerjaan: