Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

IPW Catat Kasus Polisi Bunuh Diri Meningkat 3 Kali Lipat, Ada Anggota Intel hingga Ajudan Wakapolres

Dari sembilan kasus bunuh diri polisi, ada yang menembakkan pistol ke kepalanya sendiri dan ada juga yang gantung diri. 

Penulis: Dewi Agustina
zoom-in IPW Catat Kasus Polisi Bunuh Diri Meningkat 3 Kali Lipat, Ada Anggota Intel hingga Ajudan Wakapolres
Dok. Polres Metro Jakarta Selatan
Indonesia Police Watch (IPW) mencatat hingga Desember 2024 sebanyak 9 anggota Polri melakukan aksi bunuh diri. Jumlah ini meningkat hingga tiga kali lipat dari tahun sebelumnya. Foto Polres Metro Jakarta Selatan dibantu Polda Metro Jaya saat melakukan olah TKP di lokasi tewasnya anggota Polresta Manado Brigadir Ridhal Ali Tomi (RAT) diduga bunuh diri dari dalam mobil di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (26/4/2024). 

Brigadir Ridhal Ali Tomi, anggota Satlantas Polres Kota Manado tewas dengan luka tembak di dalam mobil Toyota Alphard di Kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (25 April 2024).

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan bahwa penyebab kematian korban adalah bunuh diri

"Karena korban bunuh diri, dengan cara menembakkan senjata api HS kaliber 9 mm ke arah kepala," ujar Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro saat jumpa pers, Senin (29/4/2024).

Polres Metro Jakarta Selatan dibantu Polda Metro Jaya saat melakukan olah TKP di lokasi tewasnya anggota Polresta Manado Brigadir Ridhal Ali Tomi (RAT) diduga bunuh diri dari dalam mobil di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jum'at (26/4/2024).
Polres Metro Jakarta Selatan dibantu Polda Metro Jaya saat melakukan olah TKP di lokasi tewasnya anggota Polresta Manado Brigadir Ridhal Ali Tomi (RAT) diduga bunuh diri dari dalam mobil di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jum'at (26/4/2024). (Dok. Polres Metro Jakarta Selatan)

5. 15 Juli 2024: Bripda Riko Roy Nussy, Ajudan Wakapolres Papua Barat

Bripda Riko Roy Nussy, ajudan Wakil Kepala Kepolisian Resort Sorong, Papua Barat Daya, Kompol Emy Fenitiruma (Wakapolres) ditemukan tewas gantung diri di dapur rumah dinas di Kilometer 24 Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, Senin (15 Juli 2024) sore.

Kapolres Sorong AKBP Edwin Parsaoran membenarkan kejadian itu. 

Menurutnya, Bripda Riko Roy Nussy, ditemukan gantung diri pada Senin sore pukul 17.30 WIT di pintu keluar dapur rumah dinas Wakapolres. 

"Untuk gantung dirinya kapan dan motifnya apa masih kita dalami juga," ungkapnya.

Ajudan Wakapolres Sorong, Bripda RRN, ditemukan tewas mengakhiri hidup di rumah dinas atasannya, Senin (15/7/2024) sore (kiri). Suasana rumah duka almarhum di Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya (kanan).
Ajudan Wakapolres Sorong, Bripda RRN, ditemukan tewas mengakhiri hidup di rumah dinas atasannya, Senin (15/7/2024) sore (kiri). Suasana rumah duka almarhum di Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya (kanan). (TribunSorong.com Istimewa/Aldy Tamnge)

6. 11 Agustus 2024: Kompol Maryoko

Berita Rekomendasi

Kapolsek Prajurit Kulon, Polres Mojokerto Kota, Kompol Maryoko ditemukan tewas gantung diri di kediamannya di kawasan Puri, Mojokerto, Minggu (11 Agustus 2024).

Kasi Humas Polres Mojokerto Kota Ipda Agung Suprihandono membenarkan kematian Kompol Maryoko. 

Menurutnya, korban memang sudah lama sakit dan beberapa kali masuk rumah sakit akibat darah tinggi dan sempat mengalami stroke ringan. 

7. 15 Agustus 2024: Briptu Toyib Widiyantoro

Briptu Toyib Widiyantoro, anggota Satlantas Polres Tuban ditemukan tewas diduga bunuh diri di rumahnya di Kompleks Perum Griya Manunggal Asri, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Kamis (15 Agustus 2024) sekitar pukul 02.00 WIB. 

8. 3 September 2024: Ipda Bambang Subagya

Ipda Bambang Subagya, Kanit Samapta Polsek Girimulyo tewas bunuh diri dengan menembakkan senjatanya ke arah kepalanya, di rumahnya di Padukuhan Gendu, Kelurahan Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulonprogo, Selasa (3 September 2024) malam. 

Kapolres Kulonprogo, AKBP Wilson Bugner F Pasaribu menyatakan, Ipda BS murni bunuh diri berdasarkan keterangan saksi dan olah TKP. 

"Korban menembakkan senpi dinas jenis revolver ke area kepalanya," ungkapnya di rumah duka, Rabu (4 September 2024).

9. 21 November 2024: Bripka JA 

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas