Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sempat Seteru, Pratiwi Noviyanthi Ucap Dukacita dan Melayat ke Rumah Duka Alvin Lim

Pegiat sosial sekaligus YouTuber Pratiwi Noviyanthi alias Teh Novi ikut berduka atas meninggalnya pengacara, Alvin Lim, Minggu (5/1/2025).

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Sempat Seteru, Pratiwi Noviyanthi Ucap Dukacita dan Melayat ke Rumah Duka Alvin Lim
Kolase Tribunnews.com
Teh Novi dan Alvin Lim - Pratiwi Noviyanthi atau yang lebih dikenal dengan teh Novi resmi melaporkan pengacara Alvin Lim ke Polda Metro Jaya, pada Minggu (8/12/2024) malam.  

TRIBUNNEWS.COM - Pegiat sosial sekaligus YouTuber Pratiwi Noviyanthi alias Teh Novi ikut berduka atas meninggalnya pengacara, Alvin Lim, Minggu (5/1/2025).

Meski sempat berseteru lantaran kasus Agus Salim, Novi mengirimkan karangan bunga duka cita ke rumah duka Alvin Lim

Novi bahkan turut melayat ke rumah duka di Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara. 

Novi hadir bersama kuasa hukumnya, Disna Riantina. 

Ia memilih tak menyampaikan pernyataan apapun kepada awak media atas meninggalnya Alvin Lim

"Permisi, maaf ya,” ucap Novi sambil berlalu. 

Novi t
Pegiat sosial sekaligus YouTuber Pratiwi Noviyanthi alias Teh Novi ikut berduka atas meninggalnya pengacara, Alvin Lim, Minggu (5/1/2025).

Sebelum melayat, Novi juga mengucapkan bela sungkawa melalui instagram pribadinya. 

Berita Rekomendasi

Novi mengunggah Instagram story dengan foto wajah Alvin.

"Pratiwi Noviyanthi mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya Alvin Lim. Semoga amal ibadah beliau diterima di sisi-Nya, dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan," tulis Novi di akun @pratiwinoviyanthi_real2, dikutip Minggu (5/1/2025). 

Diketahui, Alvin Lim dikenal sebagai pengacara Agus Salim yang terlibat dalam permasalahan donasi senilai Rp 1,3 miliar. 

Baca juga: Alvin Lim Sebelum Meninggal Dunia Sempat Bahas Donasi Agus Salim Bersama Farhat Abbas Sabtu Malam

Ia berusaha keras untuk memenangkan kliennya itu agar mendapatkan donasi tersebut.

Bahkan sebelum meninggal dunia Alvin Lim sempat berseteru sengit dengan Teh Novi

Ia berusaha keras untuk memenangkan kliennya itu agar mendapatkan donasi tersebut.

Alvin meninggal dunia pada pukul 12.00 karena sakit gagal ginjal.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas