Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siswa SD Habiskan Sayur di Menu Makan Bergizi Gratis, Wamensos Ingatkan Kurangi Konsumsi yang Instan

Wamensos lAgus Jabo Priyono berpesan kepada murid Sekolah Barunawati, Palmerah tak konsumsi makanan instan. Ia apresiasi siswa yang habiskan sayur.

Penulis: Reza Deni
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Siswa SD Habiskan Sayur di Menu Makan Bergizi Gratis, Wamensos Ingatkan Kurangi Konsumsi yang Instan
Tribunnews.com/Reza Deni
Wamensos Agus Jabo, Pj Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi, dan Jubir PCO Dedek Prayudi usai meninjau program makan bergizi gratis di Sekolah Barunawati, Jakarta Barat, Senin (6/1/2025). Wamensos lAgus Jabo Priyono berpesan kepada murid Sekolah Barunawati, Palmerah tak konsumsi makanan instan. Ia apresiasi siswa yang habiskan sayur. 

Dia menyebut, proses pengolahan makanan berlangsung secara terstruktur untuk memastikan kulitas gizi terpenuhi.

Caption: Dapur Sehat Anak Bangsa (DSAB) Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Senin (6/1/2025). Dapur digunakan untuk menyiapkan Makan Siang Bergizi atau Makan Bergizi Gratis.
Caption: Dapur Sehat Anak Bangsa (DSAB) Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Senin (6/1/2025). Dapur digunakan untuk menyiapkan Makan Siang Bergizi atau Makan Bergizi Gratis. (Dennis Destriyawan/Tribunnews.com)

“Kami susun menu terlebih dahulu. Ada 40 menu yang kami punya. Kami koordinasi dengan ahli gizi. Kami tentukan gizi dan bahan baku dari lokal. Lalu kami ada inspeksi untuk memeriksa bahan baku yang kami terima. Kemudian kami olah masakannya dan simpan ke pendingin untuk memastikan kualitas dari bahan baku,” kata Yudha.

Yudha berharap pelajar dapat merasakan manfaat langsung dari makanan bergizi untuk menunjang kesehatan dan prestasi mereka.

Pembagian dilakukan dua skema, mulai pagi dan siang hari. 

Diketahui, program makan bergizi gratis ini dimulai di 190 titik yang tersebar di 26 provinsi. 

Pada tahap awal, 190 Dapur MBG mulai beroperasi pada Senin (6/1/2025).

“Kita bersyukur, tidak menunggu 100 hari atau tepat hari ke-78 Bapak Prabowo menjadi Presiden, program MBG dimulai. Ini merupakan tonggak bersejarah untuk bangsa Indonesia, untuk pertama kalinya Indonesia melaksanakan program pemenuhan gizi berskala nasional untuk balita, anak-anak sekolah, santri ibu hamil, dan menyusui, ” kata Kepala Komunikasi Kepresidenan Republik Indonesia Hasan Nasbi, Minggu (5/1/2025).

Berita Rekomendasi

 

Menurutnya jumlah dapur tersebut akan terus meningkat setiap harinya. Diharapkan target 937 Dapur MBG dapat tercapai pada akhir Januari 2025, dengan pelaksanaan yang dilakukan secara bertahap sesuai dengan kesiapan masing-masing daerah.

 

Dapur-dapur yang siap beroperasi tersebut tersebar di 26 provinsi, mulai dari Aceh, Bali, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Riau, Lampung, Banten, Jawa Barat, D.K.I. Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, D.I. Yogyakarta, Gorontalo, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Timur, hingga Papua Barat dan Papua Selatan.

 

"Setiap Dapur MBG dikelola oleh seorang kepala SPPG yang ditunjuk langsung oleh Badan Gizi Nasional (BGN)," katanya.

 

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas