Irjen Pol. Purn. Drs. Aryanto Sutadi, M.H., M.Sc.
Irjen Pol (Purn) Aryanto Sutadi adalah mantan Kapolda Sulawesi Tengah yang kini menjadi Penasihat Ahli Kapolri.
Penulis: Rakli Almughni
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Inspektur Jenderal Polisi (Purnawirawan) Doktorandus atau Irjen Pol. (Purn.) Drs. Aryanto Sutadi, M.H., M.Sc. adalah pensiunan perwira tinggi (Pati) di dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
Jabatan strategis terakhir yang diemban Irjen Aryanto Sutadi di Polri yakni sebagai Kepala Divisi Pembinaan Hukum (Kadivbinkum) Polri.
Ia tercatat aktif menjabat sebagai Kepala Divisi Pembinaa Hukum Polri pada tahun 2007.
Semasa dinasnya di Polri, Aryanto juga pernah menduduki posisi jabatan sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tengah (Sulteng).
Aryanto resmi pensiun sebagai perwira tinggi Polri pada tahun 2010.
Setelah purnatugas dari Polri, Aryanto Sutadi kini disibukkan dengan jabatannya sebagai Penasihat Ahli Kapolri.
Sebagai Penasihat Ahli Kapolri, Aryanto memiliki tugas untuk memberikan saran dan pertimbangan kepada Kapolri sesuai penugasan Kapolri.
Baca juga: Legislator Golkar Soroti Pernyataan Penasihat Kapolri Terkait Kasus Penembakan Bos Rental Mobil
Aryanto juga cukup aktif dalam berkomentar terkait kasus-kasus kriminal yang menyorot perhatian publik tanah air.
Ia pernah menyoroti kasus pembunuhan Brigadir J ajudan eks Kadiv Propam Ferdy Sambo pada Agustus 2022.
Menurut Aryanto, kasus tersebut bisa menjadi momen bagus untuk merancang pengawasan internal di Polri supaya dapat diterapkan dengan baik.
Baru-baru ini, Aryanto juga menyoroti kasus penembakan bos rental mobil Ilyas Abdurrahman.
Eks jenderal bintang 2 kelahiran Kebumen, Jawa Tengah, 10 Oktober 1951, itu menilai bahwa tindakan yang dilakukan bos rental mobil menyergap pencuri mobil rentalannya adalah tindakan yang nekat.
Menurut Aryanto, polisi yang menolak membantu bos rental tersebut juga tak menyangka menghadapi pencuri tanpa pendampingan petugas.
Nama Aryanto Sutadi sendiri sudah tidak asing lagi di telingan masyarakat Indonesia.
Ia pernah maju menjadi calon pimpinan (Capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Desembet 2021.
Saat itu, ia bersaing dengan Abraham Samad, Bambang Widjojanto, hingga Adnan Pandu Praja.
Rekam jejak karier
Karier Aryanto Sutadi telah malang melintang di Polri.
Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1977.
Berbagai jabatan strategis di Polri pun juga sudah pernah diembannya.
Aryanto tercatat pernah menjabat sebagai Staf Komando Polres Bangkalan (1971), Staf Komando Polres Temanggung (1978), Kabag Ren-Min Ops. Dit. Reserse Polda Metro Jaya (1986), dan Perwira Penghubung Protokol/Sespri Kapolri (1991).
Selain itu, Aryanto juga sempat menjadi Kasat Reserse Ekonomi Polda Metro Jaya (1993), Staf Pribadi Kapolri (1996), Kepala Kepolisian Wilayah Malang (1998), Direktur Reserse Pidana Tertentu Polri (2001), dan Direktur Reserse Pidana Umum Polri (2001).
Baca juga: Penasihat Kapolri: Tugas Polisi Pelik, Kalau Salah Dikuyo-kuyo, Kalau Berhasil Belum Tentu Disanjung
Karier lulusan Magister Hukum Universitas Jayabaya ini makin moncer setelah ia menjabat sebagai Direktur I Kejahatan Keamanan dan Trans-Nasional Bareskrim Polri pada 2002.
Pada tahun 2004, Aryato diangkat sebagai Kapolda Sulawesi Tengah.
Satu tahun kemudian, ia dimutasi menjadi Direktur IV Narkoba dan Terorganisir Polri.
Setelah itu, alumni magister Sosiologi ini dipercaya untuk menduduki posisi jabatan sebagai Staf Ahli Kapolri pada 2007.
Pada tahun yang sama, Aryanto didapuk sebagai Staf Ahli Kapolri Bidang Sosial Budaya.
Semenjak itu, karier Aryanto Sutadi terus meroket sebagai anggota polisi.
Masih di tahun 2007, Aryanto kemudian diamanahkan untuk mengisi kursi jabatan sebagai Kepala Divisi Pembinaan Hukum Polri.
Ia juga sempat dirotasi menjadi pegawai negeri sipil (PNS) di Badan Pertanahan Nasional (BPN) Polri.
Pada 2010, Aryanto juga pernah menduduki posisi jabatan sebagai Deputi Bidang Pengkajian dan Penanganan Sengketa BPN.
(Tribunnews.com/Rakli Almughni)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.