Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Xiaomi Bakal Bangun Pabrik Mobil Listrik, Diklaim Bisa Memproduksi 300 Ribu Unit per Tahun

Perusahaan teknologi asal China yaitu Xiaomi, dikabarkan akan mendirikan pabrik yang khusus memproduksi mobil listrik.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Sanusi
zoom-in Xiaomi Bakal Bangun Pabrik Mobil Listrik, Diklaim Bisa Memproduksi 300 Ribu Unit per Tahun
IST
CEO Xiaomi Lei Jun 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan teknologi asal China yaitu Xiaomi, dikabarkan akan mendirikan pabrik yang khusus memproduksi mobil listrik.

Menurut laporan dari laman situs Reuters yang dikutip Senin (29/11/2021), pabrik ini akan dibangun di Kawasan Zona pengembangan Ekonomi dan Teknologi di Beijing.

Xiaomi juga mengklaim pabrik ini mampu memproduksi mobil listrik mencapai 300 ribu unit per tahunnya. Kemudian pembangunannya baru akan dilakukan 2024 mendatang.

Baca juga: Dukung Elektrifikasi, DFSK Gelora E Jadi Armada Mobil Listrik Damri, Ini Foto-fotonya

CEO Xiaomi Lei Jun mengatakan, pabrik tersebut akan dibangun mulai semester pertama 2024 dan dana investasi yang digelontorkan mencapai Rp 22,2 triliun.

Lei Jun juga menyebutkan, bahwa pihaknya juga sudah menunjuk divisi baru untuk mengelola investasi itu yang disebut Xiaomi EV Inc.

Sementara itu untuk kebutuhan operasional bisnis baru ini selama 10 tahun, dibutuhkan investasi sebesar Rp 142,6 triliun.

Berita Rekomendasi

Tanpa Sopir

Bukan hanya memproduksi mobil listrik saja, Xiaomi juga sedang menyiapkan teknologi mobil otonom bersama DeppMotion.

Baca juga: Kembangkan Kendaraan Listrik, Nissan Investasi 17,5 Miliar Dolar AS untuk Lima Tahun ke Depan

Keduanya ingin mengembangkan otomatisasi level 4, yakni kendaraan yang dapat dikemudikan tanpa sopir dalam kondisi normal.

Strategi jangka panjang Xiaomi ini menjadi bukti entitas raksasa teknologi tak mau ketinggalan era mobil listrik. Selain Xiaomi, perusahaan teknologi lain yang juga mau masuk ke dalam ekosistem mobil listrik adalah Apple.

Bahkan ada pula perusahaan asal China lainnya, Baidu, yang sudah bekerja sama dengan Geely. Huawei juga telah dilaporkan mengucurkan dana sekitar Rp 14,6 triliun untuk mengembangkan mobil listrik.


Xiaomi Rekrut 500 Karyawan Baru untuk Kembangkan Teknologi Autopilot Level 4

Sebelumnya, Xiaomi dikabarkan akan merekrut sekitar 500 karyawan ke dalam divisi yang baru dibuat untuk mengembangkan teknologi self-driving SAE Level 4 untuk mobil.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas